Ruqoyyah

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Ramadhan yang Menyenangkan

Ramadhan yang Menyenangkan

Ramadhan yang Menyenangkan

Oleh: Ruqoyyah

SD Islam Daarul Ilmi Depok

Ramadhan akan segera tiba. Bulan Ramadhan adalah bulan yang ditunggu-tunggu oleh kaum muslimin. Laki-laki maupun perempuan, anak-anak maupun orang dewasa.

Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan keberkahan. Dinamakan bulan penuh keberkahan karena setan-setan diikat, pintu neraka ditutup, dan pintu surga dibuka.

Balasan bagi orang yang berpuasa adalah surga. Orang yang berpuasa masuk ke surga melalui pintu Ar-Rayyan. Pintu ini khusus untuk orang-orang yang berpuasa.

Siapa yang mau masuk surga melalui pintu tersebut? Ayo berpuasa!

Di bulan Ramadhan, kita wajib berpuasa, kecuali orang yang mengalami sakit berat, haidh, nifas, lansia, dan safar. Yang tidak memiliki udzur di atas, wajib berpuasa. Islam itu baik ya.

Sebenarnya berpuasa itu menyenangkan jika dilalui dengan sabar. Apalagi, kalau ada kegiatan-kegiatan yang membuat kita lupa akan rasa lapar dan haus.

Kegiatan-kegiatan yang bisa dilakukan sangat banyak. Misalnya, membaca Al-Qur’an, membaca buku, bermain bersama adik, membantu orangtua, dan masih banyak lagi. Pasti sangat menyenangkan apabila yang kita kerjakan berbuah pahala.

Biasanya, sekolah akan mengadakan sanlat alias pesantren kilat. Pesantren kilat itu menurutku sangat menyenangkan. Di sekolahku, pesantren kilat diadakan selama 2 minggu di bulan Ramadhan, bulan penuh kemuliaan.

Pesantren kilat di sekolahku kegiatannya sangat menyenangkan. Isinya kajian, belajar tajwid, berkreasi, dan masih banyak kegiatan lainnya. Pasti di sekolah yang mengadakan pesantren kilat, kegiatannya menyenangkan-menyenangkan. Aku percaya hal itu.

Ini adalah bulan Ramadhan yang kedua yang kita lalui bersama covid-19. Walaupun kita lalui bersama covid-19, Insya Allah menambah pahala sabar kita. Senang bercampur sedih tercampur menjadi satu adalah perasaanku ketika akan melalui Ramadhan kedua bersama covid-19.

Pesantren kilat pun hanya dilakukan dengan daring. Tapi, apa boleh buat, Allah sudah menakdirkan bahwa kita akan melalui Ramadhan diiringi dengan covid-19. Tapi, dibalik semua itu, ada hikmahnya.

Kita melalui Ramadhan dengan covid-19 ada hikmahnya. Hikmahnya salah satunya adalah bisa berbuka puasa bersama keluarga.

Kita harus tetap bersabar walaupun harus berpuasa di tengah-tengah virus covid-19 ini. Bersabar karena tidak bisa pulang kampung, tidak bisa bertemu keluarga besar, dan masih banyak lagi. Kita tidak boleh malas untuk berpuasa.

Ingat! Nikmat Allah lebih banyak daripada musibah yang diberikannya. Ingat juga bahwa Allah tidak memberikan musibah kepada kita yang tidak bisa kita lalui. Semua ada jalannya.

Nah, jalan untuk melewati Ramadhan ditengah covid-19 juga ada.

Jalannya misalnya kita bisa memanfaatkan teknologi modern. Caranya kita bisa menelpon saudara kita menggunakan voice call atau video call, dan masih banyak cara lainnya.

Memang, kalau urusan rindu tidak bisa dipungkiri lagi. Apalagi kalau ketika belum ada covid-19 ada hal yang menyenangkan. Aku pun juga mempunyai hal yang menyenangkan.

Masa lalu, ketika Ramadhan bersama teman-teman kembali terbayang di benakku. Ingin merasakan hal seperti itu lagi. Hal yang menyenangkan ketika Ramadhan yang paling aku inginkan lagi adalah pesantren kilat di sekolah.

Aku ingat sekali pengalaman itu. Betul-betul ingat.

Waktu itu, di sekolah belajar tajwid bersama, menambah hafalan, kajian, dan berkreasi. Aku juga masih ingat ketika Ramadhan dan masa pesantren kilat sudah selesai, aku bisa menghafal surat Al-Muzammil ayat 20 alias terakhir. Ayat itu panjangnya setengah halaman, tapi Alhamdulillah aku bisa menghafalnya dalam waktu kurang dari satu hari.

Semoga wabah covid-19 ini segera diangkat oleh Allah dan kita bisa melalui Ramadhan berikutnya dengan guru dan teman-teman.

Selamat menjalankan ibadah puasa! Semangat dan jangan pernah menyerah ketika berpuasa ya! Ingat balasan bagi orang yang berpuasa karena Allah!

Profil Penulis

Assalamu’alaykum teman-teman. Namaku Ruqoyyah. Aku lahir di Jakarta, 2 Juni 2010. Hobi aku menulis dan membaca. Sekarang aku tinggal di Syamsa Naura Residence. Aku bersekolah di SD Islam Daarul Ilmi Depok.

Kalau kalian ingin mengenalku lebih dekat silahkan hubungi aku melalui, e-mail (akun Ummi): [email protected] atau melalui WhatsApp (no. Ummi): 081296793725

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

aakhirnya kamu post, dah lama banget ga muncul.. :( kemNana ajah ??/ aku rindu!! eh ups! kan ga boleh rindu, rindu tuh berat yah :'( btw kenapa kamu baru post lagi??

09 Apr
Balas

Caera! Lama gk ngobrol ya... Iya. Rindu emang gk bisa diilangin. Mm,,, Rahasia...

10 Apr

wahh.. bagus banget Ruqoyyah.. semoga menang

09 Apr
Balas

Thanks.... Amiiin...

10 Apr

sama sama

10 Apr

Semangat! >_<

10 Apr



search

New Post