Gelayut Mendung Pun Sirna
SINOPSIS DAN OUTLINE
Gelayut Mendung Pun Sirna
Trimeilinda Fadhilah
( SMAN 8 KOTA BENGKULU )
Buku antologi cerita pendek (cerpen) “Gelayut Mendung Pun Sirna” ini merupakan hasil dari pengalaman dan pengamatan yang dihadapi penulis dalam aktivitas sehari-hari. Buku antologi ini berisi 15 judul cerpen yang merupakan pengalaman berkesan bagi penulis. Judul buku ini diambil dari salah satu isi antologi cerpen yang berjudul Gelayut Mendung Pun Sirna yang menggambarkan suasana berawal dengan kurang menyenangkan, duka, kisah sedih, yang dialami tokoh Indah. Dalam hal ini Indah mengalami kemelut, polemik dalam batinnya, dalam berjuang mempertahankan prestasi akademik di sekolahnya.
Namun detik-detik penantian pembagian raport, sosok Indah jiwanya sangat terpuruk karena sudah terbayang prestasinya akan menurun. Terlebih lagi status kelasnya mendapat julukan kelas yang menakutkan alias kelas unggul. Kelas super kritis, cerewet, semangat tinggi, dan optimis teman-temannya luar biasa pintarnya. Seakan-akan kumpulan manusia berkualitas otak Albert Einstein. Kekalutan indah pun semakin memuncak, gemetar, tangan dingin, deg-degan, jantung berdebar-debar selama detik pembagian rapot.
Kisah Gelayut Mendung Pun Sirna menyampaikan kontradiksi sosok Indah dengan peristiwa yang dihadapinya, sehingga membuat pembaca pun tersugesti turut merasakan emosional tokoh Indah. Pembaca menjadi penasaran bagaimana kisah Indah selanjutnya? Apakah kekhawatirannya akan menimpa Indah? Kisah perjuangannya sangat menginspirasi pembacanya, mengandung pesan dan nilai moral, patriotisme, pendidikan, maupun sosial. Silakan baca bukunya agar tidak penasaran!
Outline
1. Gelayut Mendung Pun Sirna
2. Melanglang ke Dunia Fantasi
3. Kebaikan Berujung Naas
4. Mendadak Chef #dirumahaja
5. Menyusuri Lorong Watu
6. Sumur di Jidatku
7. Serpihan Kertas Berpijar
8. Kemarahan Berbuah Manis
9. Mimpi yang Tak Berakhir
10. Dirigen Putih Abu-Abu
11. Kuda Besi dari Ayah
12. Pesona Artis Cilik
13. Gelombang Retina
14. Kidung Menyambut Fajar
15. Sepasang Mata Kelereng
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar