SYARIFATUL AMALIYAH

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
BY READING WE CAN A WINDOW TO THE WORLD

BY READING WE CAN A WINDOW TO THE WORLD

BY READING WE CAN A WINDOW TO THE WORLD

Oleh:

Syarifatul Amaliyah

Hai kawan perkenalkan namaku Syarifatul Amaliyah, teman-teman memanggilku Syifa. Aku sekolah di SD Negeri Kowel 3 Pamekasan, aku adalah anak kedua dari dua bersaudara. Sekarang aku duduk di bangku kelas 6 SD lho dan aku lahir pada tanggal 11 Juli 2012 yang artinya sekarang aku sudah berumur 11 tahun 6 bulan hehe…ok deh kawan tanpa basa-basi kita langsung ke ceritanya ya!

Kalian tahu tidak, dulu aku tidak suka membaca buku lho hehe… jadi malu. Bahkan di saat teman-temanku yang lain membaca buku, aku malah sibuk dengan HP ku sendiri, sssttttt …jangan bilang-bilang ya! Tapi semua itu berubah sejak aku berada di kelas 5.

Pada saat pertengahan kelas 5, aku ingat betul saat itu di bulan ramadhan kelasku 5B bergabung dengan kelas 5A untuk mengikuti materi pondok ramadhan, salah satu materinya yaitu bertutur tentang kisah para sahabat nabi . Dipertemukanlah aku dengan seorang guru perempuan yang baru mengajar beberapa bulan di sekolahku. Guru tersebut masyaallah cantik kawan, selain cantik beliau juga guru yang cerdas, kreatif, telaten, dan sabar. Pokoknya menurutku beliau adalah guru yang perfect deh, sehingga pada saat itu juga beliau aku jadikan guru kesayanganku karena menurutku beliau berbeda dari guru-guru lain yang pernah aku temui. Hmmm sampai lupa nih, nama beliau adalah ibu Halidah.

Selain ibu Halidah, ada juga guru lain yang kreatif kawan, seorang guru yang cerdas, pintar, dan koleksi buku bacaannya ya ampun….seambrek kawan, bahkan rumahnya seperti perpustakaan mini. Keren deh. Guru yang aku maksud biasa di panggil bapak Arik. Bapak Arik ini bisa dibilang satu frekuensi dengan ibu Halidah. Mereka berdua sama-sama hobi membaca, bahkan ibu Halidah sudah menulis sebuah buku yang berjudul “Penguak Pintu Langit”.

Mereka berdua adalah penggagas literasi di sekolahku, mereka mengajarkan murid-murid betapa pentingnya membaca buku termasuk kepadaku, hingga mulai saat itu ,aku suka meminjam beberapa buku dari perpustakaan sekolah. Hmmm…membaca buku ternyata asyik dan seru, apalagi jika isi ceritanya menarik wah tambah membuat penasaran dan tidak mau berhenti membaca.

Hari demi hari berlalu, membaca buku sekarang sudah menjadi hobi baruku. Membaca buku sangat menyenangkan dan rasanya seperti berpetualang. Bagaimana tidak, dengan membaca buku aku bisa “berjalan-jalan gratis” dengan hanya tetap berada di kamarku karena bagiku “ by reading we can a window to the world”, membaca buku dapat mengubah pola pikirku, aku merasa lebih kritis, cerdas, percaya diri, lebih fokus, dan seperti sekarang aku dapat menulis. Keren kan?

Selain itu, dengan hobi baruku ini, alhamdulillah aku mendapatkan segudang prestasi yang tidak aku sangka-sangka sebelumnya. Prestasi terakhir yang aku dapatkan di bulan Desember 2023 kemarin adalah aku juara menulis di MediaGuru dan pada tanggal 17 Desember 2023 Juara 1 lomba Bertutur di Fasi (Festival Anak Sholeh) tingkat Kabupaten dan insyaallah bulan Juni 2024 mendatang aku akan berangkat ke Surabaya mewakili Kabupaten Pamekasan ke Tingkat Provinsi Jawa Timur . Doakan ya kawan aku dapat membanggakan orang tuaku, sekolah, teman-teman, dan khususnya Kabupaten Pamekasan dengan mendapatkan juara 1 sehingga aku dapat melaju kembali ke Tingkat Nasional sebagai perwakilan JawaTimur. Aaamin.

Makanya kawan kita harus selalu semangat membaca ya, insyaaalah kalau kita semangat membaca wawasan kita akan terus berkembang , pola pikir kita lebih keren dan kelak kita menjadi orang sukses dan berguna buat orang banyak. Aamin.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post