KAMU INGIN BERPRESTASI? BEGINI CARANYA!
Tentu kamu juga ingin berprestasi, bukan? Mungkin di antara kamu sudah berprestasi tapi masih ingin prestasi yang lebih unggul lagi. Mungkin juga di antara kamu ada yang belum berprestasi dan merasa kecil hati.
Tenang. Dalam tulisan singkat ini, saya akan memberikan tiga tip sederhana tapi manjur. Kamu bisa mempraktikkan agar bisa meraih prestasi, agar orang tua, guru, dan teman-teman kamu bangga kepadamu.
Berikut tip yang saya maksud. Pertama, manajemen waktu. Semua orang, baik yang sudah berprestasi maupun yang belum, baik yang tua maupun yang muda, memiliki rentang waktu sama, yaitu 24 jam.
Tapi, kenapa orang lain bisa lebih berprestasi? Apa karena fasilitas, atau karena beda keturunan, atau karena beda kemampuan? Yang perlu kamu tahu, mayoritas prestasi tidak dicapai karena perbedaan itu semua melainkan karena kemampuan manajemen waktu.
Jika kamu kalah di fasilitas, kamu harus menang di usaha. Ya, kamu harus lebih giat untuk mengejar prestasimu. Mungkin kamu merasa enak main COC, Mobile Legend, nonton drakor, atau lainnya. Tapi, jika kamu mau berprestasi, kamu harus berusaha mengurangi bermain-main. Kamu harus mencurahkan waktumu untuk hal-hal yang lebih berguna, yang menunjang pada pencapaian prestasimu.
Mungkin kamu akan merasa malas untuk belajar. Tapi, kamu harus ingat, masa depanmu ditentukan oleh usahamu hari ini. Jika kamu malas belajar dan malas berusaha, bersiaplah untuk menyambut masa depan yang suram. Saat teman-temanmu sudah sukses, kamu masih terpuruk dalam kegagalan. Pasti kamu tidak mau itu terjadi kan? Kalau begitu, mulailah dari sekarang untuk mengatur dan menggunakan waktumu dengan sebaik-baiknya.
Kedua, temukan gaya belajar diri sendiri. Setiap orang punya gaya belajar sendiri-sendiri. Ada yang suka belajar sambil mendengarkan musik. Ada yang suka belajar di tempat sepi. Ada yang suka belajar sambil nyemil.
Waktu belajar yang paling disukai setiap orang pun berbeda-beda. Ada yang suka belajar setiap pulang sekolah. Ada yang suka belajar sebelum tidur. Ada yang suka belajar sebelum shalat Subuh. Ada yang suka belajar setelah shalat Subuh.
Nah, temukan gaya dan waktu belajarmu sendiri. Jika kamu sudah menemukan itu, kamu akan belajar dengan perasaan senang. Rasa senang saat belajar itu akan mampu membuat kamu lebih cepat paham dan cepat menyerap pelajaran.
Ketiga, doa. Mungkin ini dianggap sederhana, tapi ini sangat penting. Jika kamu ingin mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan cepat, kamu perlu berdoa. Kenapa?
Begini, ilmu itu nur atau cahaya suci. Cahaya suci tidak akan datang pada wadah yang kotor. Karena itu, kamu perlu membersihkan hatimu dulu dengan berdoa setiap akan belajar. Kalau hatimu sudah bersih, ilmu akan mudah masuk ke hatimu.
Selain itu, ilmu juga tidak bisa datang secara tiba-tiba. Ilmu itu diberi oleh Tuhan. Itulah mengapa, ada orang yang susah mendapatkan ilmu, susah paham pada pelajaran. Nah, agar mudah, mintalah, berdoalah, kepada Tuhan. Minta agar dipermudah mendapatkan ilmu yang manfaat. Minta agar diberi ilmu yang berakah.
Tiga tip itu sangat manjur jika diterapkan dalam kehidupan kamu. Manajemen waktu, gaya belajar, dan doa. Kamu bisa mulai membuat jadwal belajar dari sekarang. Kamu bisa mulai mencari teknik belajar yang paling tepat untuk dirimu sendiri. Tapi, kamu jangan lupa untuk selalu berdoa agar Tuhan memudahkan usahamu dan agar Tuhan memberikan ilmu yang berakah dan bermanfaat kepadamu.
Aamiin.
Sumenep, 19 Februari 2019
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar