SITI NURHAKIMI S.Pd

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
SEMANGATKU PRESTASIKU

SEMANGATKU PRESTASIKU

Dalam meraih prestasi, semangat bukanlah sesuatu yang konstan. Ada saat-saat ketika semangat mungkin meredup karena berbagai alasan seperti kelelahan, kekecewaan, atau keterbatasan. Namun, menghidupkan kembali semangat yang terpendam adalah tugas yang tidak boleh diabaikan. Bagaimanapun, semangat adalah api yang, jika dijaga dan dirawat, akan terus membara dan memandu perjalanan menuju keunggulan. Saya mengalami proses pembelajaran di sekolah maupun di rumah. Demikian pun dengan cerita saya. Sehari – hari saya merupakan tipikal anak yang pendiam dan pemalu, seperti contoh ketika proses pembelajaran di sekolah ketika masih duduk di bangku kelas 3, Ibu Guru memberikan 1 soal matematika kepada semua murid, beliau akan memberikan hadiah berupa tambahan nilai kepada anak yang bisa menjawab soal matematika. Ketika soal sudah selesai di tuliskan di papan, saya pun bergegas untuk mengerjakan soal tersebut. Saya selesai terlebih dahulu, akan tetapi saya tidak berani angkat tangan dan maju untuk menjawab soal tersebut di papan tulis karena merasa malu dan takut untuk maju, takut jawaban milik saya salah. Tidak lama dari itu, tiba-tiba teman saya angkat tangan dan maju untuk menjawab soal matematika tersebut di papan tulis dan jawaban yang benar, ternyata hasilnya sama persis dengan milik saya. Karena teman saya sudah menjawab dengan benar maka dialah yang mendapat nilai tambahan. Sejak kejadian tersebut, timbul perasaan menyesal dan sedih karena melewatkan kesempatan emas. Dalam hati kecil saya memiliki keiinginan bahwa saya tidak akan menjadi anak yang penakut untuk menjawab semua soal dan pertanyaan dari Bapak atau Ibu Guru demi cita – cita saya menjadi seorang dokter.

Saya membiasakan diri ketika di dalam kelas selalu aktif untuk bertanya materi yang tidak saya pahami dan tidak lagi malu untuk menjawab semua pertanyaan dari Bapak dan Ibu Guru. Demi menggapai cita-cita, saya selalu giat akan belajar. Sepulang sekolah pun, saya tidak langsung bergegas untuk bermain, namun mengulang dan membaca kembali materi dan pembelajaran saat di sekolah sehingga saya tidak mudah lupa dan bisa terus mengingat hasil pembelajaran selama di sekolah.

Ketika malam hari tiba saya tetap tidak puas untuk belajar. Saya membaca dan mempelajari materi dan buku untuk esok hari ketika di sekolah. Maka dari itu saat di sekolah, tidak lagi bingung atau asing dengan materinya karena pada malam hari sudah saya pelajari sebelumnya. Untuk menggapai cita-cita, ilmu yang bermanfaat yang nantinya akan kita bagikan kepada orang-orang di sekitar kita yang membutuhkan. Dalam mengakhiri essay ini, semangat yang membimbing perjalanan menuju prestasi lebih tinggi adalah sesuatu yang sangat berharga. Terimakasih atas waktu untuk menyempatkan membaca cerita ini. Wassalamualaikum Wr Wb.

BIOGRAFI

Hai... Perkenalkan nama saya Aira Zaskia Khofifah. Biasa di panggil Aira oleh keluarga maupun teman-teman. Saya lahir di Jember pada tanggal 13 Juni 2013. Sekarang usiaku 10 tahun. Saya duduk di bangku kelas 4, di SDN Ranbipuji 04.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post