Madrasah ku Indah dan Sejuk
Di pagi hari ini Senin 4 September 2023 saya bangun pukul 05.00 pagi, saya tidak sholat subuh karena saya (berhalangan). lalu saya menata tempattidur dan menyapu lantai, sekitar pukul 05.30 saya mandi lalu ganti baju dan siap siap untuk sarapan pagi dan jam 06.10 saya berangkat ke sekolah dengan di antar ayah saya.
sekitar pukul 06.35 saya sampai di sekolah lalu saya bertemu staf madrasah yang bernama Bu Tiya dan saya mencium tangan beliau, lalu saya masuk ke dalam kelas saya . yaitu, kelas 7A lalu saya melakukan piket kelas dengan tiga teman saya yang lain , lalu saya bersiap untuk melakukan upacara bendera di halaman madrasah. lalu upacara bendera selesai pada pukul 07.30 lalu kami semua kembali ke kelas masing-masing , pada pukul 07.35 Bu guru Qurdist yang bernama Bu ula masuk ke dalam kelas dan kami semua mengerjakan tugas dari Bu ula. dan pukul 08.40 kelas kami ganti pada pelajaran ke dua yaitu, Pembelajaran Matematika dan Bu guru yang bernama Bu Restu beliau mengajar pembelajaran matematika sekaligus beliau adalah wali kelas 7A yaitu kelas kami. setelah itu kami semua istirahat dan kami masuk kembali kedalam kelas pukul 10.20 lalu kami di lanjut dengan pelajaran bahasa Indonesia, guru yang mengajar kami bernama Bu Siti Habibiyah beliau mengajarkan kami tentang pantun, gurindam, dan syair.
Lalu beliau memberikan kami tugas untuk membuat syair perahu. Setelah selesai pelajaran bahasa Indonesia kami di lanjut pelajaran fiqih, guru yang mengajar kami bernama Pak Arif, tapi beliau tidak dapat mengajar kami Karena beliau ada kepentingan. Jadi kami di ajar kakak mahasiswa dari universitas Jember. Yang bernama kak tulus dan kak Rio dan kami di beri ulangan fiqih, setelah selesai ulangan kami melanjutkan dengan permainan tebak tebak an. Setelah itu teman teman saya bergegas untuk sholat Dzhuhur dan di lanjut dengan makan siang dan istirahat, lalu kami masuk pukul 12.20 dan melanjutkan pembelajaran fiqih sampai pukul 14.30 sebenarnya masih ada satu pelajaran tetapi pembelajaran tersebut ditunda terlebih dahulu, lalu saya dengan tiga teman saya segera membersihkan kelas agar kelas bersih. Setelah semua teman saya selesai sholat ashar saya di jemput ayah saya, lalu saya pulang ke rumah. Sesampainya di rumah saya ganti baju dan bersiap siap untuk membersihkan rumah pukul 15.40, setelah saya sudah membersihkan rumah , saya bersiap untuk mandi dan ganti baju setelah saya ganti baju saya bersiap untuk makan malam pukul 17.35. Setelah saya makan malam saya melanjutkan untuk belajar dan mengerjak kan pr pada pukul 18.10 - 19.20 , setelah itu saya menonton film di Televisi sampai pukul 21.10. Lalu saya bersiap untuk tidur. Sekian agenda kegiatan sehari hari saya.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Ben wes
Kan Nidzam protes
Judul nya Madrasah ku Indah dan Sejuk,tapi ceritanya tentang agenda sehari hari
Wkwkwk
Kok agenda sehari hari?