Si Jagoan Telur Dadar
Ethan, anak kecil yang penuh semangat, ingin belajar membuat telur dadar dari ayahnya. Dengan bimbingan dan kesabaran ayahnya, Ethan berhasil membuat telur dadar pertamanya dan merasakan kebanggaan yang luar biasa.
Si Jagoan Telur Dadar
"Ayah, aku mau belajar membuat telur dadar!" pinta Ethan, matanya berbinar -binar menatap ayahnya dan berkata, "Ayah, aku mau belajar membuat telur dadar!". Ayah tersenyum dan menjawab, Tentu, Nak. Ayo, kita coba!". Ayah mengambil wajan dan meletakkannya di atas kompor, lalu menyalakan api dengan lembut. Ethan memperhatikan dengan saksama setiap langkah ayahnya. Ayah menunjukkan cara memecahkan telur dengan hati- hati ke dalam mangkuk, lalu mengocoknya dengan garpu. Ethan meniru gerakan ayahnya dengan penuh semangat. Ayah kemudian menambahkan sedikit garam dan merica ke dalam telur, lalu menuangkannya ke dalam wajan yang sudah panas. Ethan dengan hati-hati mengikuti setiap instruksi ayahnya.
Mereka berdua menunggu bersama hingga telur matang, lalu ayah menunjukkan cara melipat telur menjadi dua bagian dengan spatula. Ethan meniru gerakan ayahnya dengan penuh konsentrasi, "Selesai! " kata ayah sambil mengangkat telur dadar yang sudah matang "wah, aku berhasil membuat telur dadar!" seru Ethan dengan bangga. "Benar, Nak. Kamu jagoan! "puji ayah, sambil mengelus kepala Ethan. Ethan tersenyum lebar, merasa serang karena telah berhasil membuat telur dadar sendiri.
Membuat telur dadar
•Bahan:
1. 1 butir telur
2. Garam secukupnya
3.Merica secukupnya
• Langkah:
1. Pecahkan telur kedalam mangkuk
2. Panaskan wajan dengan api sedang
3. Kocok telur dengan garpu
4. Tambahkan garam dan merica ke dalam telur
5. Tuangkan telur ke dalam wajan yang sudah panas
6. Tunggu telur matang
7. Lipat telur menjadi 2 bagian.
• Alat
1. Wajan
2. Garpu
3. Mangkuk
Rabu, 16 Oktober 2024
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar