IBU SANG PENYEMANGAT HIDUPKU
Seorang wanita yang selalu menemani dalam susah dan juga senangku. Beliaulah ibuku yang selalu menjagaku. Tak peduli apapun kelemahanku, ketakutanku, dan juga kelebihanku. Dia selalu ada dan selalu menyemangatiku,mendukungku, untuk terus maju.disaat aku takut dia memelukku, disaat aku senang dia ikut tersenyum kepadaku. Setiap aku melihat senyumnya, akupun semakin bersemangat.aku sangat ‘membutuhkannya untuk menjadi penyemangatku.ibu adalah satu-satunya orang yang menjadi pendukungku untuk sumber keberhasilanku. Jika aku berhasil mewujudkan impianku, seorang ibu pasti akan senang dan bangga.
Ibuku adalah motivasiku, beliau yang mengajariku arti budi pekerti, dana pa yang harus aku tangani di dunia ini.beliau juga mendidikku dengan sabar, tabah, mandiri, dan juga kreatif. Terkadang ibu memarahiku, tetapi marahnya itu karena dia sangat sayang kepadaku. Selain itu, ibu juga dapat memberikan banyak wawasan agar kita semakin cepat tahu tentang suatu hal yang belum aku ketahui sebelumnya. Ibu adalah seseorang yang sangat berjasa dalam hidup ku. Janganlah sekalipun mengabaikan perintah seorang ibu. Karena, sebagai anak sudah sepantasnya kita berbakti kepada beliau. Ibu selalu menyemangatiku setiap waktu. Seperti ketika ujian, ketika aku mengikuti lomba, dan ketika aku mengerjakan tugas. Kata-kata ibu membuatku semakin bersemangat untuk belajar. Sehingga, aku nantinya menjadi anak yang pintar.
Doa ibu adalah prestasiku, keberhasilanku merupakan keberhasilan dari ibuku juga. Kata-kata yang dilontarkan dari seorang ibu merupak sebagian do’a bagi ku. Janganlah sekali-kali kita menyakiti hatinya. Memang kelihatannya ibu kalah dalam segi fisik jika dibandingkan dengan fisik seorang ayah. Akan tetapi sebenarnya, mental seorang ibu sangat kuat bila harus menjaga putra-putrinya. Bahkan ibu rela mempertaruhkan nyawa demi anaknya tercintanya. Jika kita sejenak berpikir, bagaimana rasanya kalua kita tidak dirawat oleh seorang ibu ?. pasti saya tidak akan merasakan kasih sayang, dekapan, pelukan, nasehat, do’a, dan semangat dari ibu. Akupun sangat yakin, bahwa Tuhan itu pasti sangat sayang dan suka pada anak yang berbakti kepada kedua orang tua terutama kepada seorang ibu. Karena jasa dari beliau sudah tidak dapat saya hitung, meskipun kita dapat membeli barang yang menjadi isi dunia ini rasanya masih sangat kurang jika dibandingkan dengan jasa dan pengorbanan dari seorang ibu.
Menurutku ibu adalah seorang wanita yang hebat dalam hidupku, tidak ada yang bisa menandinginya, ketika semangat ibu membara, semuanya pasti akan bisa saya lakukan. Seorang ibu bisa melakukan apapun untuk si buah hatinya. Karena seorang ibu itu sama sekali tidak takut dengan apapun, kecuali ibu takut sama Tuhannya. Seorang ibu adalah ratu dalam hatiku, ibu matahari jiwaku, ibu adalah pahlawanku, ibu ku adalah kesatria dan guru tanpa tanda jasa serta tanpa senjata. Adapun senjata paling ampuh ibuku adalah do’anya. Karena, ridho ibu adalah ridho dari Tuhan juga.maka dari itu, kita tidak boleh melawan kepada ibu kita.
Wahai ibuku tersayang, maafkanlah aku apabila ada salah yang aku sengaja ataupun tidak ku sengaja, karena tanpa maafmu diriku bagaikan terombang-ambing ditengah lautan karena surgaku ada dibawah telapak kakimu wahai ibu. Tanpamu apa jadinya aku. Ibuku ku harap janganlah merasa bosan dalam menjagaku, mendidikku, dan menyemangatiku karena dirimu adalah motivasiku. Jika engkau bosan untuk menyemangatiku, bagaimna aku biasa berhasil dan sukses di kemudian hari. Aku harap engkau tetap menjadi penyemangatku dan terus menyinari di setiap langkahku, dengan doa-doamu.
Ibuku, dengan semangat dan dorongamu aku jadi tidak takut untuk melawan segala rintangan dalam menunut ilmu dan meraih cita-citaku. Ya Allah lindungilah ibuku dan sayangilah ibuku seperti ibuku menyayangiku. Ibuku adalah segalagalanya bagiku. Ibuku tersayang, ibuku tercinta. Setiap hari aku di bimbing dan di semangati olehnya aku sangat berterimakasih kepada ibu. “I Love You Mom”.
BIODATA PENULIS
Nama : RENY FARIDATUL LIZA PUTRI
Tetala : Pamekasan, 25 September 2011
Sekolah : SDN SEDDUR 2
E-mail : [email protected]
No WA : 081230373353
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar