Prakata dan profil penulis
Prakata
Puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan hidayahnya kepada saya sehingga saya dapat menyelesaikan Novel pertama saya yang berjudul 'Kamar 44’, tidak lupa shalawat dan salam kami curahkan kepada Baginda Rasulullah shalallahu alaihi wassalam beserta sahabat sahabat nabi.
Novel saya ini bercerita tentang perjuangan seorang laki laki yang bernama lengkap Satya Putra Permana untuk menyelesaikan kasus pembunuhan adik kembarnya yang polos bernama Aditya, tak seorangpun tahu perkara apa yang dapat pembuat Aditya dibunuh. Banyak asumsi berkeliaran di kepala Satya, namun semua itu terbantahkan dengan kesaksian teman-teman nya yang bilang bahwa Aditya tak pernah terlibat dalam masalah yang serius
Biarpun begitu, Satya masih berpegang pada pribahasa ' ada asap ada api ' pasti ada motif dibalik kasus ini, sayangnya pertanyaan lain di benak Satya harus tertahan karena ada yang lebih penting, siapa yang membunuh adiknya.
Banyak terima kasih saya sampaikan kepada orangtua, kerabat, teman-teman, dan tim sasisabu yang telah membantu segala proses terbitnya Novel ini. Karena ini adalah Novel pertama saya jadi mohon maaf jika ada kesalahan kata, karena di dunia ini tiada yang sempurna kecuali Allah SWT.
Profil penulis
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Perkenalkan nama saya Pramudita Ayu Putri Permana, saya biasa dipanggil Dita. Saya lahir di kota Bogor tanggal 02 Oktober 2005, tahun ini saya seharusnya berumur 15 tahun. Saya tinggal di Cilebut Barat, Bogor. Saya masih kelas VIII di SMP IT AT-TAUFIQ, Bogor. saya dari kelas VI senang membaca buku maupun artikel tentang kasus kasus pembunuhan beserta cara tim detektif untuk memecahkannya, sebetulnya saya lebih suka menulis gendre Isekai namun perkiraan saya membuat buku dengan gendre Isekai akan memakan waktu lebih dari sebulan. Sebenarnya hobi saya bukan menulis melainkan menggambar hewan mitos. Cita citaku nanti ingin menjadi seorang psikolog. Semoga cerita ini dapat membuat kalian tak berfikir untuk berhenti membacanya hehe.
Hope you guys enjoy the story.
Pramudita, Bogor....... April 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar