Navigasi Web
Aku, Buku, dan Perpustakaan Miniku

Aku, Buku, dan Perpustakaan Miniku

Pada hari Sabtu aku terbangun dari tidurku yang nyenyak. Aku melihat buku-buku tersusun rapi, banyak permainan, dan meja belajar di perpustakaan mini keluargaku. Aku merasa senang sekali. Aku mengambil satu buku yang berjudul “Hantu Perkemahan“. Aku sangat suka dengan buku itu. Aku membaca buku itu sampai ceritanya habis. Aku mendengar suara motor datang aku merasa pasti itu Mama, Papa atau Kakak Ida dan Adik Jihan.

Aku membereskan buku-buku yang kubaca. Kemudian menuju pintu dan membukanya. Kulihat Mama sedang duduk di teras rumah. Sementara Kakak Ida, Kakak Firah, dan Adik Jihan membawa sesuatu di kantong kresek. Aku bertanya, “ Apa yang dibawa Kakak Ida? “

Kakak Ida menjawab,” Kakak tadi membeli kerupuk, es pino, dan susu coklat.”

Aku pun meminta untuk mencicipinya. Kakak Ida membagikan kami dan menikmatinya. Jajanan yang enak rasanya. Kami menikmatinya sambil membaca buku di perpustakaan mini. Aku tak kebagian susu cokelat, tapi aku dapat es pino 3 buah. Karena paling banyak membaca buku. Begitulah, Mama dan Papa selalu meminta kami berlomba membaca buku. Bagi yang menang akan diberikan hadiah. Aku rajin membaca, tak pernah kulewatkan sehari saja. Apalagi buku-buku di perpustakaan mini kami menarik untuk dibaca. Di samping buku hasil lomba menulis yang kuikuti bersama Mama di Mediaguru. Juga buku-buku pilihan hadiah ketika kami ulang tahun dan naik kelas.

Berkat rajin membaca buku, kini aku telah memiliki banyak tulisan di Blog Sasisabu. Aku telah memiliki juga satu buku tunggal dan tujuh buku antologi. Sekarang sedang dalam proses menulis buku tunggal keduaku. Judulnya “Trio Sahabat”. Ketika aku ingin menulis buku ini aku langsung mengetiknya di laptop mama. Berbeda saat menulis buku pertamaku “Bingkisan Buat Mama”. Aku masih menulis di kertas buram. Karena menulis, aku kini pandai mengetik di laptop loh.

Buku keduaku telah tuntas sampai 5 BAB. Kini aku akan menyelesaikan 8 BAB lagi. Berikan semangat padaku ya supaya bukuku kelar dan siap dicetak!

Bukan hanya di perpustakaan mini di rumah aku senang membaca. Aku juga sering ikut mama ke sekolahnya. Di sana aku belajar daring. Aku menyelesaikan tugas yang diberikan Ibu Guru atau Bapak Guru. Kemudian menyetorkan dengan foto di grup WA kelas. Setelah menyelesaikan tugas, aku mengunjungi perpustakaan di sekolah mama. Keadaan perpustakaan sunyi akibat siswa belajar daring. Meskipun begitu buku-buku terawat rapi dan bersih. Aku pun diberikan kesempatan memilih buku yang kusenangi. Aku membaca beberapa buku sambil menanti jadwal pulang.

Aku senang sekali jika Mama mengajakku ke sekolahnya. Setelah membaca buku, aku juga dapat meminjam buku untuk kubawa pulang. Aku memilih beberapa buku yang menarik bagiku. Kata Mama boleh dipinjam, asalkan selesai dibaca dikembalikan. Boleh diganti dengan buku yang lain. Duh, senangnya. Aturan itu juga berlaku bagi siswa Mama. Tetapi yang datang meminjamkan orang tua mereka.

Banyaknya membaca buku membuatku semakin termotivasi untuk menulis dan menyelesaikan bukuku. Di samping banyak pelajaran yang dapat diambil di dalamnya. Misalnya, ketika membaca buku yang berjudul “Budiman Anak yang Jujur“ aku mengambil pelajaran bahwa anak yang jujur akan disenangi siapa saja.

Oh, ya teman-teman aku ingin mengajak teman-teman rajin membaca buku. Karena semakin banyak membaca buku, ilmu semakin bertambah. Masih ingat dengan kalimat “Buku Adalah Jendela Dunia”? Itulah yang menjadi penyemangatku untuk selalu berteman dengan buku. Bagaimana dengan kalian?

Biodata Penulis

Nisrina Arij Hisanah Suhardi, biasa dipanggil Rina. Lahir di Enrekang pada tanggal 12 November 2012. Saat ini Penulis adalah siswi kelas 3

SDN 172 Enrekang.

Hobbi Penulis adalah membaca, menulis, dan bersepeda. Cita-cita

ingin menjadi Guru dan Penulis.

Penulis dapat dihubungi melalui email [email protected] dan

WA 085242571812

Penulis telah menerbitkan buku perdana berjudul “Bingkisan Buat

Mama” hasil pelatihan sasisabu 6 yang diadakan oleh MediaGuru

Indonesia. Juga memiliki 7 buku antologi hasil lomba menulis siswa di

MediaGuru “Anak Indonesia Cinta Buku”, “Kami Rindu Bersua,

Pengalaman Belajar Daring”, “Ramadan Ceria”, “Yuk, Membuka Dunia

dengan Buku”, “Aku Cinta Lingkunganku”, “Rumahku Istanaku”, dan

“Bapak-Ibu Guru Kami Rindu Belajar dan Bertemu”. Kini sedang

melanjutkan buku tunggal kedua berjudul “Trio Sahabat” hasil pelatihan

sasisabu 8.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post