Ramadhan Ceria Di Rumah Aja!
Ramadhan Ceria Di Rumah Aja!
Oleh : Nadia Chairunnisa Olia Putri
Ramadhan sebentar lagi tiba, sayang kondisi belum kembali seperti biasanya. Pandemi masih melanda di mana-mana. Ini adalah ramadhan tahun kedua di masa pandemi. Biasanya di bulan yang istimewa ini, banyak sekali kegiatan dan hal-hal yang juga istimewa. Namun, berbeda dengan sebelumnya, mungkin kita akan lebih sering menghabiskan bulan yang istimewa ini di rumah. Semua masyarakat pun diimbau untuk banyak berdiam diri di rumah, termasuk ibadah. Pasti terasa sangat membosankan, kan?
Untuk menghilangkan rasa bosan yang pernah aku alami selama bulan ramadhan tahun kemarin, aku melakukan berbagai aktivitas yang bermanfaat, seperti :
1. Beribadah bersama keluarga
Sebelum pandemi melanda, kedua orang tuaku selalu disibukkan dengan pekerjaan di kantor. Namun saat adanya pandemi, aku dan keluargaku dapat beribadah bersama-sama, seperti tadarus, salat 5 waktu, salat tarawih, sahur dan berbuka puasa. Hal ini dikarenakan kedua orang tuaku mengerjakan semua pekerjaan kantor dari rumah atau biasa disebut dengan WFH (Work from home).
2. Membuat tabungan rasa syukur
Tabungan rasa syukur ini berisi tulisan ungkapan rasa syukur yang dirasakan olehku setiap harinya selama bulan ramadhan. Tulisannya ditulis di secarik kertas kecil semacam sticky note. Kemudian, tulisannya dimasukkan ke dalam sebuah toples yang diberi nama toples “Tabungan Rasa Syukur”. Dari ungkapan rasa syukur yang pernah kutulis selama bulan ramadhan tahun lalu, di antaranya adalah sebagai berikut : masih bisa bernafas, masih bisa berpuasa, bisa sahur dan berbuka dengan keluarga, bisa bersedekah ke tabungan sedekah sebesar Rp.5.000,00 per hari, dan lain-lain.
3. Membuat kalender ramadhan
Teman-teman terkadang suka lupa sudah hari ke berapa kita menjalankan puasa, kan? Nah, salah satu cara untuk mengingatnya kita bisa membuat kalender sendiri seperti yang pernah aku buat. Contohnya seperti di bawah ini. Setiap harinya setelah berbuka puasa, kita menaruh penanda pada tanggal atau hari puasa tersebut.
4. Membuat karya seni
Kegiatan lainnya yang dapat dilakukan untuk memanfaatkan waktu luang selama bulan ramadhan adalah dengan membuat karya seni. Contoh karya seni yang aku buat selama bulan ramadhan adalah : membuat kruistik, melukis, membuat kaligrafi, dan membuat lettering berupa kata-kata motivasi di kanvas.
5. Mengikuti kelas online (Kursus, workshop, dan webinar)
Selama bulan ramahan, kita juga dapat mengikuti berbagai aneka kelas online agar dapat memperkaya pengetahuan dan keterampilan kita. Di masa pandemi ini, banyak sekali kelas online yang menarik dan bisa diikuti baik secara gratis maupun berbayar dengan biaya yang sangat terjangkau. Kelas online yang pernah diikuti selama bulan ramadhan tahun lalu yaitu, kelas bahasa inggris (baik speaking maupun grammar), belajar online fotografi melalui handphone, workshop online cara cepat membaca not balok, dan masih banyak lagi kelas online lainnya. Melalui kelas online ini, kita bukan hanya mendapatkan pengetahuan dan keterampilan, namun juga dapat menambah teman dari berbagai daerah di Indonesia bahkan hingga luar negri.
6. Membaca buku
Selain itu, kita juga dapat membaca buku di waktu senggang kita. Misalnya, sembari menunggu berbuka puasa atau biasa kita sebut dengan ngabuburit. Ngabuburit pun akan jadi lebih menyenangkan dengan membaca buku.
7. Bermain musik
Aha! Benar sekali! Bermain musik bisa menghilangkan rasa bosan, apalagi di bulan Ramadhan tahun ini. Kebetulan sekali aku suka bermain musik, terutama bermain biola, piano dan ukulele. Selain dapat menghilangkan rasa bosan, musik juga bisa menghilangkan rasa lapar. Jadi menurutku, bermain musik ini sangat cocok dilakukan di saat kita sedang merasa bosan.
8. Membuat amplop lebaran
Teman-teman penasaran, kan? Seperti apa amplop lebaran itu. Dasarnya, ini hanya amplop biasa yang diisi dengan uang hasil dari tabungan sedekah subuh. Biasanya, amplop lebaran ini akan aku bagikan kepada orang yang membutuhkan.
Harapanku, semoga pandemi ini segera berlalu, agar kita bisa melakukan aktivitas seperti biasanya terutama pada bulan Ramadhan. Meski bulan Ramadhan kali ini tidak seperti biasanya, kita bisa tetap produktif dengan melakukan kegiatan-kegiatan di atas. Yuk, ber-Ramadhan ceria, meski di rumah aja!
PROFIL PENULIS
Assalamu’alaikum…
Halo teman-teman, perkenalkan namaku Nadia Chairunnisa Olia Putri. Aku lahir di Bandung, 30 Desember 2007. Saat ini aku menduduki bangku kelas 8 SMP di SMP IT Tazkia Insani. Hobiku membaca, mendongeng, membuat berbagai kerajinan, bermain musik biola dan piano, menulis kaligrafi arab dan kaligrafi modern. Sampai saat ini, aku pernah mencapai berbagai prestasi diantaranya yaitu memenangkan lomba cipta puisi, kaligrafi, lomba mengaji festival metode Ummi se-Jawa Barat, lomba ranking satu, lomba menulis artikel dengan tema Anak Indonesia Cinta Buku, judul tulisanku, “Buku dan Perpustakaan Kecilku”, dan masih banyak lagi. Di samping itu, aku juga aktif di komunitas menulis diary dan komunitas bermain musik. Aku pun sering diundang untuk tampil memainkan biola di berbagai acara di sekitar wilayah Majalengka dan Cirebon. Aku telah menulis dua buku yang berjudul “Persahabatan Duo Violinis” dan “Sudah Buntu! Aku Harus Bagaimana?”
Kalau teman-teman mau berkenalan lebih dekat denganku, bisa melalui Instagramku: @nadiacputri30, emailku: [email protected], atau no. WA ku: 08122394062
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Waalaikumussalam. Bagus sekali tulisannya. Semangat kak, semoga menang
Wah terima kasih, semangat ya untuk kamu juga, semoga menang :)
Terimakasih kak:)
Wah terima kasih, semangat ya untuk kamu juga, semoga menang :)