Prakata
Prakata
Alhamdulillahirabbil'aalamin, segala puji syukur saya panjatkan kepada Allah SWT Yang Maha Rahman dan Rahim, sehingga saya dapat menyelesaikan buku ini dengan tepat waktu walaupun beriringan dengan tugas dan kewajiban serta berbagai kegiatan lain yang sering bersamaan hadir di waktu yang sama.
Saya benar-benar merasa tertantang untuk mewujudkan buku yang ke-2 ini. Buku ini ditulis berdasarkan keinginan saya tentang seorang gadis yang bernama Gladiola awalnya hidup bahagia namun beberapa saat kemudian masalah demi masalah datang kepadanya. Hal itu membuat Gladiola hampir menyerah, merasa sudah buntu dan tidak ada jalan keluar, sehingga buku ini diberi judul, “Sudah Buntu! Aku Harus Apa?”
Terselesaikannya penulisan buku ini juga tidak terlepas dari bantuan beberapa pihak. Karena itu, saya menyampaikan terima kasih kepada:
· Ayah, bunda dan kakak yang telah memotivasiku untuk membuat dan menyelesaikan buku ini.
· Guru-guruku di sekolah yang senantiasa memberikan motivasi dan semangat kepadaku dalam penulisan buku ini.
· Sahabatku dan teman-temanku di sekolah yang selalu mendorongku untuk menyelesaikan buku ini.
· Kakak-kakak pembimbing di Sasisabu yang telah membimbing dalam penulisan buku ini.
Meskipun telah berusaha dengan sebaik mungkin dalam penulisan buku ke-2 ini, namun saya juga menyadari bahwa buku ini masih mempunyai banyak kekurangan. Karena itu, saya berharap kepada semua pembaca berkenan untuk menyampaikan kritikan dan saran agar dapat menuju kesempurnaan buku ini.
Akhir kata, saya berharap semoga buku ini dapat membawa manfaat dan menginspirasi kepada pembaca.
Salam sayang dari saya,
Nadia Chairunnisa Olia Putri
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar