Guruku, Jasamu Tiada Tara
Dalam kamus besar bahasa Indonesia guru artinya orang yang pekerjaannya mengajar. Menurut pemahamanku, guru adalah pengajar suatu ilmu, mendidik, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi kegiatan yang dilakukan siswa-siswanya. Guru adalah orang yang selalu kuat dalam melangkah. Selalu sabar dalam setiap keadaan, baik keadaan siswa maupun keadaan sekolah. Guru adalah orang yang tak pernah kenal kata menyerah. Jika mendapati siswa yang kesulitan memahami pelajarannya, maka guru adalah orang pertama yang bersiap untuk membantunya.
Guruku, hari demi hari engkau mengajarku dan mendidikku, sehingga aku dapat membaca dan menulis. Tanpamu, mungin aku tak dapat seperti sekarang ini. Guru bagiku engkau adalah pahlawan. Pahlawan pemberantas kebodohan. Engkau ajarkan kami cara menghormati orang yang ada di sekitar kami. Engkau ajarkan kami cara saling menyayangi sesama teman.
Guruku, kadang aku berpikir, sanggupkah kelak, aku membalas jasa-jasamu yang sudah bersusah payah mengajarkanku banyak hal. Mengajarkanku arti tanggung jawab, mengajarkanku tentang disiplin dalam lingkungan sekolah. Guruku aku tahu, aku tak’kan pernah bisa membalas semua jasamu, tapi aku akan selalu menghormatimu.
Ketika kita berada di sekolah, guru adalah orang tua kedua. Tempat bertanya, tempat berkeluh kesah, tempat mengadu, dan juga tempat menimba ilmu. Sebagai orang tua, kita harus menghormatinya sama seperti kita menghormati orang tua kita di rumah. Berikut adalah caraku menghormatimu, sebagai bukti penghargaan terbesarku untukmu.
- Mengucap salam ketika bertemu.
- Bersikap sopan dan santun di hadapanmu
- Berbicara lembut padamu
- Mendengarkan penjelasan dengan seksama ketika engkau menyampaikan pelajaran
- Tidak melawan perkataanmu
- Patuh dan taat pada perintahnya
Guruku, aku tahu sebanyak apapun aku berterima kasih, aku tak mungkin dapat membalas jasa, pengabdian, keikhlasanmu dalam mendidikku. Maafkanlah diriku atas kesalahan dan kenakalan yang pernah kulakukan. Sikap dan perilakuku terkadang tidak sesuai dengan harapanmu. Guruku kuingin engkau tetap menjadi pelita bagiku agar duniaku tetap bersinar terang karena cahaya ilmu darimu.
Guruku….
Kaulah pengajarku
Setiap waktu engkau tak pernah lelah mendidikku
Enggau selalu telaten melatihku
Guruku.,..
Aku senang belajar denganmu
Engkau selalu sabar membimbingku
Guruku…
Kini, aku sudah banyak tahu
Ilmu pengetahuan yang t’lah kau ajarkan padaku
Guruku….
Kini aku sudah pintar membaca banyak hal
Kini aku sudah pandai mengitung dan menulis yang kupikirkan
Guruku….
Berjuta terima kasih kuucapkan kepadamu
Jasamu tak akan lekang oleh waktu
Untukmu guru-guru Republik Indonesia, pahlawan tanpa tanda jasa, aku ucapkan “SELAMAT HARI GURU KE-76” Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku. Engkaulah pejuang pemberantas kebodohan. Engkau pelita ditengah gelap gulita. Cahayamu tak akan pernah padam menerangi kehidupan anak bangsa..
Bionarasi :
Namaku M. Refan Bardan. Bulan juli kemarin usiaku genap Sembilan tahun. Aku bersekolah di SDN 118380 KAMPUNG MESJID, kecamatan Kuluh Hilir, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Sumatera Utara. Aku suka sekali bercerita. Saat ini aku sedang belajar menulis, agar aku bisa menuliskan cerita seperti cerita-cerita yang telah kubaca. Cita-citaku ingin menjadi tentara Republik Indonesia. Agar aku bisa menjaga negara kita yang tercinta.
Email : [email protected]
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar