Membaca Adalah Kebutuhan Hidup Kita
Membaca Adalah Kebutuhan Hidup Kita
Oleh : Muhammad Danendra Abhirama
Mungkin bagi sebagian orang membaca adalah kegiatan yang terkesan membosankan, namun sebenarnya membaca merupakan kunci dari segala pengetahuan di dunia ini. Tanpa membaca, kita akan tertinggal dan tidak bisa bertahan karena ilmu pengetahuan berkembang sangat pesat. Perubahan tiada henti meninggalkan kita di tempat yang lebih gelap tanpa diterangi setitik ilmu. Dengan membaca kita dapat mengenal berbagai pengetahuan yang berguna untuk kehidupan di masa yang akan datang.
Kegiatan membaca perlu dibiasakan sejak dini karena saat ini Indonesia tengah dilanda krisis membaca bagi generasi muda. Minat baca masyarakat Indonesia khususnya para pemuda terhitung sangat rendah. Hal ini terjadi karena beberapa faktor. Antara lain, pengaruh lingkungan sekitar, kurangnya biaya untuk membeli buku, pengaruh gadget, serta keinginan memperoleh sesuatu secara instan. Orang yang minim membaca cenderung tidak berpikir secara logis serta sulit berkomunikasi, dikarenakan kurangnya literasi. Tanpa disadari fenomena ini sangat berdampak pada perkembangan bangsa Indonesia terkait dengan perubahan teknologi yang semakin canggih. Dikarenakan minat baca yang rendah berakibat pada perkembangan sdm yang rendah.
Dampak negatif ini dapat dicegah dengan membiasakan membaca minimal 1 lembar per hari dan ditingkatkan setiap waktu. Selain itu kita juga dapat membaca berbagai berbagai sumber, antara lain berupa buku teks dari internet dan lain sebagainya. Di internet banyak orang berbagi informasi yang bermanfaat, selain itu juga banyak cerita dapat diakses di dunia internet. Perlu diingat bahwa tidak selamanya informasi yang berada di jaringan internet bersifat positif. Untuk itu, kita harus memilah teks apa saja yang akan kita baca. Tidak terbatas di dunia digital saja, novel dan buku cerita tak kalah menarik untuk dibaca. Kita dapat menikmati berbagai style penulis yang berbeda beda. Dan merasakan langsung dalam dunia karya para penulis. Tentunya sangat memikat untuk di coba. Secara tidak langsung kosakata dan pengetahuan kita akan bertambah. Makna dan pelajaran hidup juga banyak terkandung pada novel serta buku cerita yang dapat kita teladani di kemudian hari.
Di sekolah, kita dibiasakan untuk membaca melalui soal cerita. Soal cerita yang diterapkan guru bertujuan untuk mendorong siswa lebih teliti dalam membaca soal sebelum menjawabnya. Soal cerita dapat membantu siswa untuk lebih memahami konsep dan penerapan dalam situasi nyata. Melalui soal cerita, siswa dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah dan mengembangkan kreativitas mereka dalam menemukan solusi yang tepat. Selain itu, penggunaan soal cerita juga dapat memperkaya pengalaman belajar siswa. Soal yang dibalut dengan teks cerita memiliki kesan yang menarik serta membuat siswa penasaran akan jawaban dari soal tersebut. Tetapi sejumlah siswa langsung menjawab pertanyaan tanpa membaca dengan teliti akibat dari kurangnya kebiasaan membaca.
Dengan membaca, kita dapat belajar dari pengalaman orang lain dan mendapatkan inspirasi untuk mencapai tujuan kita. Selain itu, membaca juga membantu meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan analitis, yang sangat berguna dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, mari jadikan kebiasaan membaca sebagai bagian penting dalam hidup untuk meningkatkan kualitas hidup kita.
Biodata penulis!
Hai!, Perkenalkan namaku Muhammad Danendra Abhirama, panggil saja abhi, aku lahir di Jember, Jawa timur pada tanggal 19-9-2008. Yups betul! Di tahun ini usiaku akan bertambah menjadi 15 tahun 😅. Saat ini aku duduk di bangku kelas 8 di sekolah MTsN 1 Jember.
Kontak:
Email : [email protected]
No telp: 081334134505
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar