Maulida Mys.

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Belajar di Kampung Inggris
Thumbnail! >

Belajar di Kampung Inggris

Kalian pasti tahu kan kampung Iggris? Ya, yang di Kediri itu lho! Ternyata seru banget di sana! Aku sampai ingin kembali lagi.

Mungkin saat awal-awal kalian ingin cepat-cepat pulang. Sama. Akupun juga. Karena aku belum kerasan. Tetapi setelah waktuku sudah habis, aku malah ingin kembali lagi ke sana! Kenapa ya? Baca ceritanya!

Jadi kelas akan di mulai pada jam 07.30. Kalian harus mandi dulu ya! Nah, ada 3 kelas setiap hari. Saat akan memulai kelas biasanya akan diadakan game terlebih dahulu. Atau saat kelas berakhir baru akan bermain. Jika kalian menang, akan di beri hadiah, jika kalian kalah, tidak akan mendapat apa-apa. Kalau kalian ada kesalahan saat bermain game maka wajah kalian akan di coret dengan bedak. Seru kan?

Waktu belajar juga seru banget. Gurunya sabar mengajar kita. Dan saat hari kamis akan di adakan study tour. Aku saat itu naik gunung, ke kampung India, dan aku lupa nama tempat terakhir. (Maaf aku lupa, ini sudah 1 tahun yang lalu). Seru banget deh! Dan alhamdulillah aku dapat nilai A.

Yang aku suka belajar di sini, aku bisa mandiri dan belajar dengan fokus, serta aku juga dapat banyak teman.Sekarang aku sudah lumayan bisa bahasa Inggris.

Terima kasih buat yang sudah baca! Kritik dan saran silahkan letakkan di kolom komentar!

HAVE A NICE DAY!💅🏻

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Itu di mana? Kalau nggak salah yg aku tahu itu ada di pare

14 Nov
Balas

Iya. Bener kok di Pare! Kamu pernah ke sana belum?

15 Nov

Pengen sih, pernah mau di daftarin, tp aku msh malu² nggak pede, takut nggak bisa bhs inggris

16 Nov

Aku juga takut gak bisa bahasa inggris, tapi ternyata di sana pakai bahasa biasa, kegiatannya ternyata juga seru. Temen-temenku juga asik..

16 Nov

aku penah kesana kak

19 Feb
Balas



search

New Post