Marsya yulia putri

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Pemuda Yang Kreatif Indonesia Aktif

Pemuda Yang Kreatif Indonesia Aktif

Peran pemuda sangat sering dikaitkan dengan adanya kemajuan suatu bangsa. Bahkan, di indonesia pun peran pemuda dalam kehidupan berbangsa sudah tidak perlu diragukan lagi. Hal ini bahkan sudah terjadi sejak masa perjuangan sejarah kemerdekaan indonesia. Deklarasi sumpah pemuda merupakan salah satu bukti bahwa pemuda indonesia memiliki peran penting dalam perjuangan bangsa.

Di tengah pemuda yang hebat – hebat itu ingatan kita membawa romantik, nostalgik kita pada founding father negeri ini, bung karno dengan ungkapannya yang menggelar “ Gantungkan cita – citamu setinggi langit, Bermimpilah setinggi langit, jika engkau jatuh, engkau akan jatuh diantara bintang – bintang “. Inilah pesan moral yang nyata untuk diplementasikan agar tak mudah menyerah dan bangkit dengan semangat yang menyala – nyala.

Bicara tentang pemuda dan kreativitas untuk indonesia, berarti kita akan menyentuh bagaimana membangkitkan daya kreativitas pemuda untuk memajukan bangsa, lebih khususnya bagaimana mendorong mahasiswa sebagai bagian dari pemuda untuk mengembangkan kreativitasnya demi menaikkan martabat indonesia.

Banyak prestasi karya anak bangsa, mahasiswa di berbagai bidang seperti teknologi, politik, seni budaya, ekonomi, olahraga dll, Yang telah diakui kehebatannya dalam kancah domestik maupun internasional. Begitu banyak goresan sejarah mahasiswa hebat dalam menjalankan perannya untuk pemerintahan indonesia. Dengan keberanian, integritas, intelektualitas kreativitas dan sikap kritisnya.

Peran aktif pemuda sebagai kekuatan moral diwujudkan dengan menumbuh kembangkan aspek etik dan moralitas dalam bertindak pada setiap dimensi kehidupan kepemudahan, memperkuat iman dan takwa serta ketahanan mental spiritual dan meningkatkan kesadaran hukum.

Pemuda yang kreatif mampu melihat hal yang sama tapi berpikir dengan cara yang berbeda. Kreativitas menghasilkan sesuatu yang beda dari sebelumnya, kenapa harus berbeda ? itu karena hal yang berbeda akan membuka peluang baru yang membuat kita stand out of the crowd dibandingkan kebanyakan orang.

Di era sekarang para pemuda pemudi memang tidak ikut berjuang untuk kemerdekaan bangsa, namun pemuda tetaplah pondasi negeri untuk kemajuan bangsa. Indonesia nasionalisme harus selalu menjadi landasan pemuda dalam melakukan aktivitas, didukung dengan teknologi yang semakin canggih. Para pemuda dan pemudi indonesia harus terus mengembangkan potensi untuk mencapai cita – cita bangsa.

Juga sebagai penerus bangsa hendaknya kita haru melestarikan berbagai kebudayaan kita seperti suku, agama, budaya dan bahasa untuk membangun kebhinekaan dan persatuan nasional.

Pemuda yang dapat bersikap nasionalisme dan kecintaan terhadap bangsa dan negara akan meningkatkan martabat negaranya sendiri. Karena dalam sejarah peradaban bangsa, Pemuda adalah aset bangsa yang sangat mahal dan tidak ternilai harganya. Pemuda adalah tonggak bagi kemajuan dan pembangunan bangsa.

Dari zaman dulu hingga sekarang pemuda selalu memberikan pengaruh dalam suatu bangsa. Bahkan, kemerdekan indonesia tidak lepas dari peran pemuda saat itu. Dalam konteks kebangsaan peran pemuda itu sangat central dan utama. Sehingga dikatakan bahwa bangsa ini tidak bisa merdeka tanpa peran penting pemuda zaman itu.

Sumpah pemuda dijadikan sebagai renungan para pemuda dengan mengingat perjuangan pemuda indonesia dahulu dalam memperjuangkan kemerdekaan indonesia dalam melawan penjajah.

Jadi, peran pemuda sangat penting dalam membangun kebhinekaan dan persatuan nasional di indonesia. Mereka harus mampu mengembangkan sikap inklusif dan toleran terhadap perbedaan, maupun menyelesaikan konflik dengan cara yang damai dan konstruktif, menghargai keberagaman budaya dan memanfaatkan teknologi dengan bijak. Dengan demikian, generasi muda akan menjadi pelopor dan penggerak dalam membangun indonesia yang lebih baik dan lebih maju.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post