Mengunjungi Tempat Wisata Bersama Keluarga
Di suatu pagi yang cerah, aku bangun dari tidurku yang nyenyak. Lalu aku melihat ponselku karena ada telepon yang masuk. Ternyata telepon itu berasal dari bundaku. Ia mengajakku untuk pergi ke tempat wisata bersama keluarga. Setelah mengangkat telepon, aku langsung segera mandi dan bersiap-siap.
Dengan waktu yang cukup singkat, aku mandi lalu memilih baju yang cocok. Saat aku sedang bersiap-siap, sebuah notifikasi masuk yang berisi pesan dari bundaku. Ia bilang akan sampai ke rumah untuk menjemputku. Setelah semuanya siap, aku langsung keluar rumah dan melihat ada bunda, ayah, dan adik-adik yang menungguku.
Perjalanan membutuhkan waktu yang lumayan singkat untuk jarak dari rumahku ke tempat wisata yang berlokasi di Bogor. Jalanan yang kulalui untuk sampai ke tempat itu sangatlah seram. Tanjakan yang tinggi dan jalanan yang rusak cukup membuatku merasa takut dan cemas.
Setelah melalui perjalanan yang cukup ekstrem, akhirnya aku pun sampai disana. Setelah aku sampai, aku dan anggota keluarga melakukan registrasi terlebih dahulu. Lalu aku lanjut mengitari tempat wisata itu. Aku kagum karena pemandangannya yang indah. Cuaca di hari itu sedang cerah, jadi aku bisa melihat gunung dengan jelas.
Terdapat Mini Zoo di sana. Aku memberi makan domba dan soang. Ada juga hewan lain seperti iguana dan kura-kura. Aku melakukan foto bersama karena di sana banyak sekali spot foto yang indah. Setelah aku mengunjungi Mini Zoo, aku dan keluarga memutuskan untuk makan terlebih dahulu. Aku memesan bakso, soto, ayam bakar, dan nasi goreng untuk keluargaku.
Setelah selesai makan, adikku ingin sekali berenang karena disana juga terdapat kolam renang yang dangkal. Aku hanya menemani mereka yang bermain air karena aku tidak membawa baju ganti. Adik-adikku ditemani oleh bunda. Mereka sangat senang mengunjungi tempat ini.
Mereka bermain air sampai sore hari, sampai mereka bosan. Setelah itu mereka mandi dan mengganti baju karena tempat wisata akan segera tutup. Aku pun membereskan barang-barang dan bersiap untuk pulang. Kami pulang di sore hari dan ingin melanjutkan perjalanan ke tempat lain, tapi tidak jadi karena lalu lintas sangat padat. Akhirnya kami memutuskan untuk pulang ke rumah.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar