Jesika Akyu Saputri

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
 Guruku Menuntutku Menjadi Anak Yang Berprestasi

Guruku Menuntutku Menjadi Anak Yang Berprestasi

Guruku Menuntunku Menjadi Anak Yang Berprestasi

Oleh ; Jesika Akyu Saputri

SMPN 3 Bangsalsari

Haii…… sobat literasi apakah kalian tau apa itu anak berprestasi

Anak berprestasi adalah anak yang berhasil mencapai suatu prestasi baik dalam bidang akademik maupun non-akademik. Anak yang berprestasi juga mempunyai peluang masa depan yang dibilang cukup cerah. Mengapa disebut demikian??? Karna mereka yang berprestasi cukup memiliki ilmu yang sangat tinggi, tidak hanya itu mereka juga mempunyai pemikiran yang bisa di bilang cukup dewasa dan independen. Anak berprestasi tidak hanya di sekolah saja, tetapi diluar sekolah juga bisa menjadi anak berprestasi. Contohnya berprestasi di bidang bela diri, bidang olahraga, maupun dibidang prestasi seni.

Sita adalah anak yang dulunya menjadi anak yang sangat nakal ia sering masuk ruang BK karna ulahnya. Meskipun Sita di bilang nakal tetapi Sita mempunyai kelebihan yaitu jago dalam Bahasa Inggris. Banyak siswa/siswi yang sangat takut kepada Sita. Hingga Sita dijuluki sebagai preman sekolah. Guru-guru pun sangat bosan jika mendengar nama Sita, ya karna Sita lah yang selalu membuat onar dan kegaduhan hampir setiap hari dan setiap saat Sita membuat onar. Hingga ada satu guru yang bernama Bu Mawar yang melihat Sita dari kejauhan, ya Bu Mawar tau jika Sita adalah preman sekolah yang selalu membuat onar setiap harinya. Tetapi Bu Mawar yakin jika Sita tidak begitu di bilang nakal. Bu Mawar pun mempunyai ide untuk melakukan estrakulikuler Bahasa Inggris. Karna kan Sita jago dalam Bahasa Inggris. Bu Mawar pun mengumumkan bawa ada estrakulikuler tersebut, Bu Mawar berharap bahwa Sita bisa masuk dalam estrakulikuler Bahasa Inggris. Tak lama kemudian ternyata harapan Bu Mawar bisa terwujud ya benar Sita juga ikut berpartisipasi dalam estrakulikuler ini.

Walaupun tidak terlalu banyak anak yang ikut estrakulikuler Bahasa Inggris tetapi bu Mawar tidak menghiraukannya. Kegiatan yang dilakukan bu Mawar beberapa minggu lancar tetapi lagi dan lagi Sita berulah. Yaa, dia melakukan sesuatu yang membuat teman-temannya menjadi ketakutan. Karna ia baru saja bertengkar dengan cara yang sangat menyeramkan hingga musuhnya pun babak belur dan meneteskan darah. Sita pun akhirnya dipanggil karna ulahnya. Hingga Kepala Sekolah pun yang menanganinya. Bu Mawar yang mendengarnya pun terkejut, dan Bu Mawar pun menemui Sita. Ia berbicara kepada Sita mengapa ia melakukan hingga temannya menjadi babak belur. Sita pun menjawab

“ saya kesal bu karna anak itu selalu mengejek saya, saya sabarin anaknya menjadi-jadi hingga kesabaran saya hilang” ucap Sita. Bu Mawar pun menenangkan Sita dengan lemah dan lembut. “ Sita, bu Mawar tau Sita kesal tapi jika dibicarakan baik-baik kan bisa tidak harus dengan kekerasan bu Mawar yakin Sita tidak seburuk itu” ucap bu Mawar sambil mengelus-elus kepala Sita.

Sita yang mendengarnya pun hatinya perlahan-lahan tenang dan Sita pun menangis di pangkuan bu Mawar. “ Sita, bagaimana jika Sita bu Mawar latih untuk mengikut lomba bahasa inggris apakah Sita mau?? Siapa tau ini rezeki Sita” ucap bu Mawar kepada Sita.

“ Sita pikir-pikir dulu ya bu”

“ Baiklah Sita jika Sita mau hubungi bu Mawar ya”

Beberapa minggu kemudian Sita menghubungi bu Mawar, ia ingin menjadi anak berprestasi dan tidak lagi menjadi nakal seperti dulu. “ Bu Mawar Sita mau ikut lomba yang bu Mawar tawarkan kepada Sita”

“ Baiklah Sita nanti pulang sekolah kita langsung latihan soal ya” ucap bu Mawar dengan hati senang.

Bel pulang pun berbunyi, Sita bergegas menemui bu Mawar di ruang guru. Latihan soal pun dimulai hingga sore hari.

Keesokan hari ia latihan soal tanpa bu Mawar dan bu Mawar akan menilai hasil latihan soal Sita. Dan nilai latihan soal Sita cukup untuk mendaftar lomba bahasa inggris. Bu Mawar pun bergegas untuk mendaftarkan Sita ke lomba tersebut. Dan beruntungnya Sita diterima di lomba bahasa inggris. Betapa senangnya Sita mendengar kabar baik itu.

Hari yang di tunggu-tunggu pun tiba, dimana hari tersebut Sita akan melaksanakan lomba. Sita didampingi oleh bu Mawar. Tiba di lokasi dimana banyak sekali anak yang berlomba-lomba untuk mendapatkan piagam dan piala. Sita yang melihat pun sedikit ragu. “ Apakah Sita bisa mendapatkan piagam dam piala itu untuk sekolah dan keluarga Sita? “ ucap Sita didalam hatinya.

Bel pun bunyi para siswa dan siswi memasuki kelas yang telah dibagi. Sita duduk di ruang 1.

Sebelum Sita mengerjakan soal ia berharap bisa membawa pulang piagam dan piala yang dipajang di pentas. Setelah satu jam berlalu Sita pun telah menyelesaikan soalnya ia lega karna materi disoal cukup dimengerti.

Penantian yang di tunggu akhirnya semua siswa dikumpulkan di tengah lapangan dan panitia mengumumkan pemenang. Sita terus berdoa supaya ia bisa membawa pulang piagam dan piala.

Panitia pun membacakan siapa pemenang lomba bahasa inggris ini. Betapa terkejutnya Sita, doa Sita terwujud dan ya Sita lah pemenang lomba bahasa inggris. Sita berhasil membawa piagam dan piala untuk sekolah dan keluarganya. Bu Mawar pun bahagai dan haru.

Bu Mawar bangga kepada Sita bahwa Sita berhasil membawa pulang piagam dan piala.

Profil penulis

Namaku Jesika Akyu Saputri. Aku lahir di Jember pada tanggal 18 April 2008. Aku bersekolah di SMPN 3 BANGSALSARI. Sekarang saya duduk di kelas 9. Rumahku di Petung - Krajan.

Kritik dan saran bisa melalu email

[email protected] atau nomer wa ku

085812786957

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post