Friendy Alan Nawawi

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Membosankan, Tetapi Mencerahkan Masa Depan

Membosankan, Tetapi Mencerahkan Masa Depan

Membosankan, Tetapi Mencerahkan Masa Depan

Oleh : Friendy Alan Nawawi

Membaca merupakan suatu kegiatan yang bermanfaat bagi kita di masa depan. Sudah kewajiban kita sebagai pelajar untuk senantiasa belajar dan terus belajar. Khususnya membaca. Orang yang yang suka membaca akan bertambah pengetahuan terkait dengan hal-hal yang terdapat di dunia ini. Membaca tidak lepas dari yang namanya buku.

Buku memiliki peran penting dalam kehidupan setiap orang. Mulai dari anak-anak hingga para pembaca lanjut usia. Buku yang kita baca akan memperkenalkan kita dengan dunia imajinasi. Catatan-catatan di dalamnya Memberikan pengetahuan tentang dunia luar. Yang tidak kalah penting, membaca buku dapat meningkatkan keterampilan menulis, dan cara berbicara kita.

Buku Adalah Jendela Dunia, itulah kata pepatah. Maksud dari kalimat tersebut yaitu dengan membaca buku, kita bisa mendapatkan beragam pengetahuan yang belum kita ketahui. Sehingga wawasan kita semakin bertambah. Makna tersebut menggambarkan betapa pentingnya buku karena memberikan banyak pengetahuan kepada manusia bagi yang mau membaca.

Peran buku dalam hidup kita tidak dapat diremehkan karena ia tidak hanya membantu memperluas wawasan kita, tetapi juga bertindak sebagai pintu penghubung dengan dunia luar maupun di lingkungan sekitar kita. Bahkan, tak salah jika buku disebut sebagai alat yang dapat berfungsi sebagai perlengkapan bertahan hidup, karena dapat mempengaruhi kehidupan kita sehari-hari

Saat ini kemajuan teknologi semakin berkembang. Adanya perkembangan teknologi berupa handphone membuat kita tidak terpaku pada buku saja. Di handphone terdapat sebuah perangkat lunak seperti iPUSNAS, dan Gramedia Digital yang dapat kita manfaatkan untuk menggali berbagai informasi. Sebuah aplikasi yang sangat bermanfaat bagi kita semua. Dengan demikian, kita dapat terus menggali berbagai ilmu pengetahuan di mana pun dan kapan pun.

Ilmu pengetahuan sangatlah penting dan bermanfaat bagi kehidupan kita. Terdapat hadis yang menjelaskan tentang hal ini, hadis tersebut berbunyi :

. مَنْ أَرَادَ الدُّنْيَا فَعَلَيْهِ بِاْلعِلْمِ، وَمَنْ أَرَادَ الآخِرَهَ فَعَلَيْهِ بِالْعِلْمِ، وَمَنْ أَرَادَهُمَا فَعَلَيْهِ باِلعِلْمِ

Artinya: "Barangsiapa yang hendak menginginkan dunia, maka hendaklah ia menguasai ilmu. Barangsiapa menginginkan akhirat hendaklah ia menguasai ilmu, dan barangsiapa yang menginginkan keduanya (dunia dan akhirat) hendaklah ia menguasai ilmu," (HR.Ahmad).

Inti dari hadis di atas yaitu tentang pentingnya berilmu.

Seseorang yang berilmu sudah dijanjikan oleh Allah SWT akan memiliki masa depan yang cerah. Tentu saja ini diimpikan oleh sebagian kalangan generasi muda. Dibutuhkan kerja keras dan semangat tinggi untuk menggapainya. Namun, kerja keras juga harus diimbangi dengan kerja cerdas, seperti belajar. Dalam belajar tentu kita diharuskan untuk membaca. Hal ini akan membuat wawasan kita menjadi semakin luas.

Begitu banyaknya manfaat yang bisa kita rasakan karena membaca. Untuk itu, kebiasaan ini perlu diterapkan mulai dari dini. Jika hal ini sudah terlaksana, mereka akan senang dan gembira untuk senantiasa terus membaca. Hal tersebut akan mempengaruhi pola pikirnya untuk selalu maju. Seseorang yang berpikiran maju, selalu haus akan informasi. Informasi yang diperolehnya akan digunakan untuk menyongsong kehidupan di masa depan.

***

Jember, 19 April 2023

Identitas penulis :

Friendy Alan Nawawi, saat ini duduk di bangku kelas 9 di MTsN 2 Jember. Ia lahir di Jember, 30 Agustus 2008.

Bisa dihubungi dengan No 082141601470.

Atau dengan Gmail yaitu [email protected]

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post