Jiwa Anak Muda Penerus Bangsa
Untuk menuju Indonesia bermartabat, tentu kita perlu kualitas penduduk yang baik. Seperti yang kita tahu, Indonesia memiliki beragam kekayaan alam. Namun, Indonesia kurang dalam sumber daya manusianya. Oleh karena itu, inilah tugas kita sebagai anak muda Indonesia. Kitalah yang harus membenahi kualitas sumber daya manusia di Indonesia. Kalau bukan kita, siapa lagi?
Pendidikan sangat penting bagi anak muda bangsa. Karena dengan pendidikanlah wawasan kita akan semakin luas. Sebagai penerus bangsa, kita harus banyak-banyak belajar untuk kemajuan Indonesia. Jangan mentang-mentang mampu sekolah, lalu malas-malasan belajar. Kita harus bersyukur masih bisa sekolah. Di luar sana masih banyak sekali anak-anak yang tidak mampu sekolah karena keterbatasan ekonomi. Gunakan kesempatan ini sebaik mungkin. Perbanyak prestasi di masa sekolah. Entah itu prestasi akademik, maupun non-akademik.
Anak bangsa yang hebat juga harus memiliki adab. Percuma saja menempuh pendidikan tinggi tetapi tidak memiliki adab. Kita harus berwawasan luas dan beradab jika ingin menjadi anak muda berkualitas.
Sebagai penerus bangsa, kita harus dapat beradaptasi dengan kemajuan zaman. Berani keluar dari zona nyaman dan mencoba hal baru. Jika kita takut mencoba hal baru, bagaimana kita bisa mengeksplor segala sesuatu yang ada di dunia. Kreatifitas sangat dibutuhkan di zaman sekarang. Buatlah karya hebat yang bisa membanggakan Indonesia.
Teknologi sudah semakin canggih. Handphone bukanlah benda asing di zaman sekarang. Hampir seluruh aktifitas berkaitan dengan handphone. Benda sebesar boneka mini itu memiliki dampak yang sangat besar bagi kehidupan. Handphone bisa berdampak positif maupun negatif. Anak muda hebat harus bisa memanfaatkan teknologi sebaik mungkin. Gunakan teknologi yang ada untuk menyebarkan hal-hal yang positif. Tentu kita lebih mahir dalam memanfaatkan kemajuan teknologi. Maraknya kejahatan dunia maya atau yang biasa disebut “cyber crime” membahayakan para pengguna. Oleh karena itu, tugas kita adalah memberi edukasi kepada orang-orang agar berhati-hati dengan cyber crime tersebut.
Kita semua tahu bahwa Indonesia memiliki beragam perbedaan. Ada 1.340 dulu, 718 bahasa, 6 agama, dan masih banyak perbedaan yang lainnya. Sebagai penerus bangsa, kita harus saling menghargai dan menghormati satu sama lain. Berteman dengan siapa saja. Tidak boleh mendiskriminasi kaum minoritas.
Penerus bangsa yang hebat, pasti mempunyai semangat belajar yang luar biasa. Anak muda bangsa harus bisa meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang ada demi menuju Indonesia bermartabat. Anak hebat pasti memiliki adab yang baik. Berkarya lewat mana saja. Berani mencoba hal baru. Memanfaatkan teknologi sebaik mungkin. Menyebarkan dan mengedukasi masyarakat tentang perkembangan zaman. Serta tidak membeda-bedakan satu sama lain. Menghargai satu sama lain. Kita sama-sama anak bangsa Indonesia yang berjuang demi kemajuan Indonesia.
***
Jember, 20 Juli 2023
Biodata penulis:
Fitria Restunugraha, lahir di Kabupaten Jember, Provinsi Jawa Timur pada tanggal 20 September 2009. Sedang menempuh pendidikan di MTsN 2 Jember. Duduk di bangku kelas 9. Dapat dihubungi melalui e-mail, [email protected]
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar