Faiza Karimatuz Zahida

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Dengki - Siapa yang berada di dalam ruangan almarhum James? (9)

Dengki - Siapa yang berada di dalam ruangan almarhum James? (9)

Esoknya, aku kembali melanjutkan workshop yang diundur. Sejauh ini, semuanya berjalan lancar. Tidak ada yang menggangguku selama workshop berlangsung.

Setelah workshop usai, aku kembali bekerja seperti biasanya. Beberapa hari kemudian, beberapa wartawan mulai mendatangiku secara rutin. Sehingga aku menjadi kesal dibuatnya. Aku selalu mengusir mereka sembari berkata,

“Aku sibuk. Jangan menanyaiku macam-macam!”

Karena aku selalu mengatakan seperti itu, akhirnya para wartawan tak lagi mendatangiku. Karena Erin dan bosku meninggal, jabatan bos perusahaan digantikan oleh James. Entah siapa yang memilihnya, aku tak tahu. Karena, kemarin-kemarin aku tidak berada di perusahaan.

Kini, James berada di ruangan Erin. Ben, teman dekat James sering berkeliaran di ruangan James. Aku tak tahu dia mencari apa. Yang pasti, dia sedang mencari sesuatu. Aku juga tidak tahu kenapa James suka berteman dengan Ben. Padahal Ben itu kalau diajak bicara, pasti mmbuleet. Hanya beberapa orang saja yang dapat meladeninya.

Selang beberapa hari, terbesit sebuah berita tentang pemecatan seorang hakim. Aku membaca berita itu. Ternyata, hakim yang dimaksud adalah hakim yang beberapa hari lalu bermaksud memenjarakanku karena dituduh mencuri. Dia dipenjara karena telah berbuat curang selama ini. Hakim itu lalu diganti oleh hakim yang baru.

Heh! Sekarang dia sudah kena batunya! Aku juga kembali melihat, berita tentangku kembali menjadi topic trending di media sosial. Biarlah. Aku tidak peduli. Mungkin, nanti-nanti aku bakalan diundang di acara talkshow...

***

Meski perusahaan dipimpin oleh James, bisnis perusahaan tetap berjalan dengan baik. Untung saja. Kukira jika James yang memimpin perusahaan, perusahaan akan menjadi kacau balau. Ternyata tidak.

Selang beberapa hari kemudian, terbesit sebuah kabar bahwa James meninggal karena kecelakaan mobil. Seluruh karyawan di perusahaan Dori kembali berduka cita untuk yang kedua kalinya.

Kematian James juga masih berupa misteri. Di berita itu hanya diberitahukan bahwa James meninggal karena kecelakaan mobil. Tapi aku tak mau memecahkannya. Lagipula, misteri tentang kematian Erin dan bosku belum aku pecahkan.

Suatu hari, aku melihat pintu ruangan almarhum James terbuka sedikit. Saat itu aku melewatinya. Karena aku akan bertemu dengna klien penting. Dan ruangan bertemu klien penting itu dekat dengan ruangan almarhum james.

Siapa yang berada di dalamnya? Bukankah setelah almarhum James meninggal ruangan ini tidak pernah terbuka lagi? bahkan pintunya sampai digembok oleh satpam perusahaan. Siapa yang berada di dalam ruangan almarhum James?

Dengan ragu-ragu, aku mengintip ruangan almarhum James. Ada sosok mencurigakan di dalamnya! Rasa penasaranku semakin tinggi. Akhirnya, kuberanikan diri untuk memasuki ruangan almarhum James.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post