RAMADHAN DAN KEISTIMEWAAN
Hati ini sangat senang untuk menanti tibanya bulan ramadhan yang istimewa. Keistimewaan pada bulan ramadhan ini,karena bulan ramadhan adalah bulan yang penuh berkah, dan penuh ampunan. Siapa orangnya yang tidak senang dengan tibanya bulan yang suci ini? Dipastikan semua umat islam yang ada di dunia amat sangat senang dan selalau menantikannya. Saya yang merupakan umat islam pun turut berbahagia jika bulan ramadhan tiba,terutama pada saat ini hanya hitungan jari,saya akan merasakan kembali bulan suci ramadhan. Yang dimana,saya akan berpuasa menahan rasa lapar sampai akhirnya waktu berbuka tiba.
Pada bulan ramadhan, akan ada saatnya dimana perut terasa sangat lapar dan saya harus tetap menahanya. Serta ada saatnya sesuatu yang sangat harum tercium oleh indra penciuman saya,tetapi saya harus menahan agar tidak tergodanya. Dan,tubuh akan terasa lemas serta lesu, tetapi saya harus tetap semangat dan tidak mengeluh. Karena pada bulan ramadhan kita harus melaksanakan kewajiban untuk berpuasa dan menjalankan ibadah lainya,sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan dalam ajaran islam. Walau ramadhan kali ini akan terasa berbeda dengan ramadhan sebelumnya, yang semestinya saya melaksanakan sholat tarawih berjama'ah,beramai-ramai dengan teman dan orang tua. Terkadang pula saya melakukan kesalahan,yang dimana mereka sedang melaksanakan sholat tarawih tetapi saya tidak melaksanakanya karena lelah dan saya memilih berbicara dengan teman saya yang kebetulan juga tidak shalat tarawih,karena pembicaraan yang di lakukanya cukup keras,sehingga saya dan teman saya di marahi oleh salah satu orang tua yang ada disamping saya.
Akan tetapi,pada saat ini hal tersebut mungkin sulit untuk saya alami kembali. Karena,adanya pandemi, hal itu akan menjadi masalah, bahwasanya saat ini segala sesuatunya harus mengalami pembatasan,seperti menjaga jarak, menjauhi kerumunan. Tetapi dengan perubahan yang terjadi tidak menutup kemungkinan bagi saya bermalas-malasan dan tidak menjalankan ibadahnya. Apapun kendala yang dialami itu sudah menjadi kehendak Allah SWT yang harus saya terima dengan lapang dada.
Semua itu mungkin berubah,tetapi pahala yang akan didapat pada bulan suci ramadhan tidak sedikit pun berubah. Bagi orang-orang yang tidak melaksanakan puasa dan ibadahnya,maka merekalah yang tidak mendapat pahala serta ridho dari Allah SWT. Hanya orang-orang yang sedang dalam keadaan sakit, bagi perempuan hamil,menyusui,nifas,haid dan bagi orang yang sudah lanjut usia. Merekalah yang tidak diwajibkan untuk berpuasa,selain itu mereka akan mendapat dosa jika meninggalkannya.
Kalian tahu? Ada keistimewaan yang di dapat pada bulan ramadhan jika kita melaksanakan puasa dan menjalankan ibadahnya. Keistimewaan yang didapat diantaranya dengan ditambahkanya pahala kita, dilancarkan rejekinya, dimudahkan segala urusanya,serta diberikan kebahagian selalu,dan masih banyak lagi yang lainya. Selain itu banyak juga kegiatan yang dapat menambah pahala kita pada bulan ramadhan. Kegiatanya yaitu,seperti membaca ayat suci al-qur'an. Saya ataupun kalian,siapapun yang membacanya mereka akan mendapat kelipatan pahala,satu huruf saja membacanya,kita telah mendapat 100 pahala. Bagaimana jika kita sampai membaca berayat-ayat? Maka tak terhingga lah pahala yang didapat. Selain itu melaksanakan sholat fardu,serta menjalankan juga sholat sunnahnya. Seperti qobla, ba'da, duha, tahajud, maka pahala yang didapat pun akan semakin banyak,juga bersedekah, bersholawat dan membantu orang tua. Apapun kegiatan yang dilakukan,jika itu termasuk dalam kebaikan maka akan mendapatkan pahala dari Allah SWT.
Tidak menjadikan kesedihan bagi saya akan perubahan yang terjadi, jika kita selalu bersyukur atas karunianya maka kebahagiaan akan selalau mengalir dalam hidup kita,walau dalam keadaan sulit sekalipun. Bulan Ramadhan adalah bulan yang diberikan Allah SWT pada umat islam untuk berbahagia dan berikhtiar serta selalu mengingatnya. Maka dari itu saya selalau berbahagia dan ceria akan kehadiran bulan ramadhan serta keistimewaanya.
Tentang penulis
Hallo! Kenalin, namaku Dina Sabrina. Siswi kelas 12 di Sekolah SMA Negeri 2 Banjar Jurusan Bahasa yang lahir di Ciamis 30 September 2002. Kalau ingin berkenalan lebih lanjut denganku, silahkan kunjungi instagram @dinasabrina08 atau juga bisa hubungi nomer wa saya 083192363559. Kutunggu ya, Terima kasih!
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar