Memahami Ilmu dan Karya Seni di Pramuka
Memahami Ilmu dan Karya Seni di Pramuka
Pramuka adalah suatu pendidikan di luar ruangan atau luar sekolah untuk anak-anak maupun orang dewasa agar mereka dapat menanamkan rasa keberanian,cinta tanah air,bertanggung jawab,dan memiliki ketangguhan pada jati diri mereka.Dengan mengikuti Pramuka,kita dapat menambahkan ilmu pengetahuan.Mulai dari caranya membuat tenda,mengenal banyak hewan,serta dapat mengetahui berbagai tumbuhan obat-obatan,dan masih banyak lagi.
Awalnya aku mengira bahwa Pramuka hanya untuk orang-orang yang memiliki jiwa yang tegas dan berani,namun semua itu salah.Justru karena Pramuka-lah yang membuat seorang pemuda-pemudi dapat bersikap berani.Mereka dilatih untuk menjadi generasi muda yang dapat membanggakan negarinya yaitu Indonesia.Salah satu cara utama mengembangkan sikap tanggung jawab,berani,dan bijak dalam setiap hal adalah Dasa Darma Pramuka adalah prinsip utama anggota Pramuka dan harus mengamalkannya setiap saat.
Selain mengembangkan nilai-nilai sikap dalam Pramuka,dapat mengembangkan ilmu pengetahuan.Mulai dari khasiat tanaman,berbagai jenis hewan,suatu bidang.Contohnya bagaimana kita bisa mengetahui tinggi suatu gedung atau pohon,mengukur jarak dan membuat jembatan.Dalam ketiga hal tersebut,kita dapat mengasah ilmu matematika.Masih banyak lagi kegiatan yang dapat mengasah ilmu kita di dalam Pramuka.
Kegiatan yang paling digemari oleh anak-anak Pramuka Siaga maupun Penggalang adalah hasta karya.Hasta karya adalah kegiatan mengkreasikan kerajinan tangan.Tujuan dari hasta karya adalah meningkatkan kreativitas seseorang menjadi lebih kreatif.Kegiatan ini meliputi materi karya seni rupa.Salah satu kegiatan yang ada di hasta karya yaitu recycle.Recycle adalah kegiatan mendaur ulang sampah menjadi barang yang dapat digunakan kembali atau dapat berupa hiasan rumah,taman,dan lain-lain.Sampah-sampah anorganik tersebut dapat diubah menjadi berupa pot bunga yang cantik,hiasan dinding,mainan,vas bunga,tas belanja,dan masih banyak lagi.Dengan adanya recycle kita dapat mengurangi pencemaran lingkungan dan senantiasa hidup hemat sebagaimana sikap yang tertulis pada Dasa Darma Pramuka.Bahkan hasil karya ini dapat meningkatkan devisa negara apabila diekspor ke luar negeri.Semakin unik dan menarik karya seninya,semakin banyak peminatnya.Contohnya pada seorang seniman Yogyakarta bernama Edi Sudarmono yang membuat replika robot yang dibuat dari onderdil motor bekas.Robot tersebut memiliki tinggi 3 meter.Pemasaran karya seni ini berawal dari seorang pembeli yang berasal dari Tiongkok,dan semakin lama berita replika robot ini diminati oleh banyak orang dari dalam maupun luar negeri dan laku terjual.
Sama halnya pada seorang yang memiliki bakat melukis atau menggambar.Mereka yang menyukai melukis bukan berarti tidak boleh masuk dalam Pramuka,melukis dapat membantu kita dalam mengenal atau menghafal suatu tempat.Contoh seorang anak ketika mengikuti kegiatan persami menjelajah alam.Anak tersebut menyudutkan suatu objek dan mendeskripsikan maupun menggambarnya.Setiap tempat yang menarik yang telah ia laluinya akan ia gambar.Hal tersebut ia lakukan demi menghindari terjadinya tersesat atau tertinggal dari rombongan.Dapat pula ia menggambar peta selama jejak-jejak yang telah ia lalui.Dengan peta buatannya,ia dapat membantu orang lain.
Jadi,Pramuka tidak memandang siapa kita dan apa hobi maupun bakat kita.Semua kemampuan yang dimiliki oleh setiap orang akan berguna di mana saja,bukan hanya suatu tempat sesuai bidangnya dan harus menggunakannya untuk kebaikan.Sama halnya dengan nilai sikap kita.Kita harus menerapkan Dasa Darma di kehidupan kita.Dengan sikap yang baik dapat mencerminkan seorang pemuda/pemudi Pramuka.
Nama : Delin Azzahra
Sekolah : SMPN 82 Jakarta
E-mail : [email protected]
Tempat/Tanggal lahir : Jakarta,28 Agustus 2006
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar