Navigasi Web
MEMBACA SEBAGAI JEMBATAN MASA DEPAN

MEMBACA SEBAGAI JEMBATAN MASA DEPAN

“MEMBACA SEBAGAI JEMBATAN MASA DEPAN”

“A book is a dream that you hold in your hand.”

Neil Gaiman-

Baca, semua manusia di dunia ini pasti pernah membaca, terkecuali seperti orang yang “Buta Huruf”. Namun pastinya, hampir semua manusia yang ada di bumi ini pernah membaca, sekali pun hanya sekali dalam seumur hidupnya. Setiap dari mereka juga memiliki alasan tersendiri mengapa mereka membaca. Membaca bukanlah hanya sekedar seperti membaca informasi, namun membaca bagaikan menggali ilmu. Membaca sangatlah penting, banyak orang yang memiliki hobi membaca. Mungkin banyak orang yang bertanya-tanya “mengapa ada orang yang memiliki hobi membaca?, padahal itu bagian dari aktivitas manusia”. Menurut orang yang berpikir seperti itu adalah tidaklah perlu berhobi membaca karena itu sudah menjadi aktivitas umat manusia hampir setiap hari, dan saya termasuk dalam orang yang berpikir seperti itu. Membaca dalam hobi tidak seperti membaca biasa, orang yang hobi membaca memang lebih sering membaca. Orang yang suka membaca bukan hanya membaca biasa, mereka rela membeli buku yang sangat teramat mahal demi hobi yang dicintainya. Mirip halnya seperti orang yang senang otomotif, mengapa mereka suka kendaraan seperti motor, mobil? Padahal kendaraan motor atau mobil adalah transportasi yang sangat biasa digunakan oleh banyak umat manusia. Itu semua kembali kepada diri kita masing-masing, karena setiap manusia tidak pernah sama dan memiliki keunikan tersendiri yang diberikan Tuhan padanya. Kembali ke awal, membaca bukan hanya sekedar aktivitas, namun membaca sama halnya dengan belajar. Di zaman sekarang ini, sedikit orang yang senang membaca, karena banyak hal yang mereka cari atau inginkan sudah didapat di internet melalui gawai. Namun sering tidak disadari bahwa apa yang mereka temukan di internet tidak selalu benar, karena akses untuk menjawab di internet lebih mudah dari pada di buku. Maka dari itu banyak “oknum” yang kurang paham atau mengerti dengan apa yang kita tanyakan, menjawab dengan tidak tepat atau sering didengar “HOAX”. Namun jika melalui buku, mungkin hal yang kita tanyakan dijawab oleh para ahlinya. Namun sekarang, banyak orang yang menganggap remeh buku, padahal buku berisi banyak sekali ilmu pengetahuan yang isinya miliar, triliun, bahkan tak terhitung yang bermanfaat bagi masa depan. Memang, mencari di buku tidak semudah di internet, bila mencari di internet, kita cukup untuk mengetik atau berbicara. Namun bila kita mencari di buku, mungkin lebih sulit untuk mencari jawaban melalui halaman yang banyak dan tebal, tetapi itu dapat melatih kesabaran dan ketekunan. Walau pun kebenaran atau keaslian jawaban melalui buku lebih terjamin dibandingkan melalui internet. “Buku Merupakan Jembatan Ilmu” slogan itu pasti sudah tidak asing di telinga kita, karena itulah slogan digunakan kebanyakan orang untuk mengajak masyarakat membaca buku. Slogan itu tidaklah salah, namun di dunia ini tak sedikit buku yang memuat sebuah “kontrovesial”, karena kita tahu jika buku itu ciptaan seorang manusia. Jadi isi yang ada di dalam buku sebagian besar merupakan pendapat atau pun isi pemikiran dari pada penulis. Maka dari itu tak sedikit buku yang kita baca memiliki pro dan kontra, namun semua tergantung dari diri kita, apakah kita mau memaknai buku tersebut atau kah tidak. Membaca tidak akan membuatmu sia-sia, karena membaca adalah Jendela Dunia. Dengan membaca pengetahuan kita menjadi lebih luas, membaca juga sangat baik untuk meningkatkan literasi kita, dan juga membuat masa depan yang gemilang bagi kita.

PROFIL PENULIS

Penulis bernama Christopher Ksatriagading Naranisputra Hutapea, biasa dipanggil Kris. Lahir di Jakarta, pada 2 September 2009. Saat ini merupakan siswa SMP Negeri 232 Jakarta. Di luar sekolah, penulis aktif dalam berorganisasi baik intra sekolah maupun di luar sekolah. Juga menekuni bela diri pencak silat, hobi berolahraga, membaca, dan bermain drama. Penulis dapat dihubungi melalui ponsel: 082130039045 atau email: [email protected].

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post