Navigasi Web

Hidup Tentram tanpa Pergaulan Bebas

Banyak hal positif di dalam dunia ini, termasuk dalam hal pergaulan. Namun hal itu akan berdampak buruk jika itu pergaulan bebas. Pergaulan bebas dapat merusak masa depan para pemuda/i yang ingin meraih cita-citanya. Sekarang, hal itu makin marak pada kalangan para remaja dan semakin tersebar dimana-mana.

Sekarang, banyak pemuda/i yang sedang mencari jati diri mereka. Jadi, mereka lebih suka berkumpul dan bermain bersama teman-temannya ketimbang bersama keluarganya. Tidak heran, jika mereka ingin memperluas pergaulannya demi mencari jati dirinya. Sehingga, mereka acuh tak acuh dengan adanya pergaulan bebas.

Dengan hal itu, banyaknya kasus perzinaan yang terjadi di negeri kita tercinta. Tidak sedikit perempuan yang hamil di luar nikah. Hal itu disebabkan oleh pergaulan bebas.

Dalam ayatnya, Allah berfirman:

وَلَا تَقْرَبُوا الزِّنٰىٓ اِنَّهٗ كَانَ فَاحِشَةً ۗوَسَاۤءَ سَبِيْلًا

Artinya: Dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji. Dan suatu jalan yang buruk (Q.S. Al-Isra ayat 32).

Pergaulan bebas memiliki banyak dampak negatif ketimbang positifnya. Jika para pemuda/i sampai terjerumus ke dalam pergaulan bebas, maka hal itu akan berdampak pada pendidikan dan prestasi belajarnya. Hal itu juga dapat membuat para pemuda/i malas dalam belajar, bolos sekolah, hingga berhenti sekolah.

Gangguan kesehatan juga dialami oleh orang yang melakukan pergaulan bebas. Aktivitas dalam pergaulan bebas seperti merokok, minum minuman keras, mengonsumsi obat-obatan, dan lainnya. Dampak ketiga dari pergaulan bebas adalah seks bebas. Kebanyakan anak remaja belum tahu akibat apa yang bisa terjadi dari seks bebas. Sehingga, orang tua perlu memberikan pendidikan seks sejak dini kepada anak-anaknya. Sehingga anak tahu dampak apa yang terjadi jika melakukan hubungan seksual bebas dengan lawan jenis. Seks bebas tentunya juga memiliki dampak negatif, yaitu berpotensi tertular penyakit HIV/AIDS, kehamilan yang tidak direncanakan dan di luar nikah, serta dapat memicu kanker serviks.

Pergaulan bebas dapat mengganggu hubungan dengan keluarga. Anak-anak biasanya ingin memperoleh kasih sayang, perhatian, dan eksistensi dalam keluarganya. Namun, jika anak sudah terpengaruh oleh pergaulan bebas, maka dia akan jadi pembangkang, dan mendurhakai orang tua. Gaya hidup yang rendah dan kontrol akan diri sendiri juga termasuk faktor yang mempengaruhi atas hal ini.

Pergaulan bebas pada saat ini dapat membahayakan masa depan generasi penerus bangsa. Dampak negatif dari pergaulan bebas telah memakan banyak korban terutama pada usia remaja. Kini, pergaulan bebas telah menyebar dengan luas di Indonesia. Walaupun begitu, kita harus menghindarkan diri dari hal tersebut, dengan menjauh dari pergaulan bebas seperti itu, selalu melakukan kegiatan yang positif, Memperkuat iman, Berpendirian kokoh, dan selalu ingat dengan perkataan orang tua.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post