PANCASILA
PANCASILA
Kau lah dasar kokoh penopang negara
Memberi kami tumpuan untuk meraih cita cita
Kau lah pusat pembentuk hukum yang berkuasa
Membuat kami teratur dalam menjalankan negara tercinta
Sebait singkat dalam setiap sila mu
Memiliki makna luas berilmu
Hari hari ku yang dipenuhi bait dalam sila mu
Dipenuhi indah oleh norma penyejuk jiwa ku
Saat syair dalam kehebatan mu mulai terlupakan
Menjadikan anak bangsa terjerumus dalam putus asa
Tak ada persatuan,Tak ada kejujuran
Yang ada hanya kemunafikan
Kami yang mencari jalan dalam bayangan hukum
wajahku bersinar memancarkan keadilan
Memecahkan segala urusan yang terangkum
Demi nikmatnya kemakmuran
Pemuda pemudi penerus bangsa
Terus berjuang menjunjung tinggi nama mu
Meneriakkan serta menjalankan makna
PANCASILA satu pedoman ku
.
.
.
.
.
Biodata penulis:
Nama lengkap : Calista Ayu Ershavira
TTL : Ponorogo 14 April 2009
Sekolah : MTsN 1 PONOROGO
Email : [email protected]
No WhatsApp : +62 888-3007-978
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar