Broooknw

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
RINDU SEKOLAH

RINDU SEKOLAH

Judul : RINDU SEKOLAH

Tema lomba : Kami rindu bersua

Oleh: Kurniawan Wahyu wicaksono

#lomba menulis siswa mediaguru, edisi maret 2021

Aku adalah salah satu siswa di sekolah swasta ,Mts At-Taqwa Bondowoso, saat ini aku duduk dibangku kelas 9 Mts, selama duduk di kelas 9 ini, aku dan teman-temanku tidak pernah melakukan pembelajaran secara langsung, atau tatap muka karena pandemi, aku sempat bertanya kepada beberapa temanku, bagaimana dengan pembelajaran yang mereka rasakan di saat pandemi, kebanyakan dari mereka semua ingin melakukan pembelajaran tatap muka, dan aku pun demikian, karena merasa pembelajaran daring itu kurang efektif bagi kita semua, karena kita tidak dapat langsung bertanya kepada guru, apabila ada kesulitan, apalagi saat pelajaran matematika, yang harus menggunakan teori dan praktek, aku benar - benar merasakan kesulitan.

Namun tidak semua siswa mengalami dan merasakan hal yang sama denganku, sebagian dari temanku ada juga sih yang lebih senang belajar dari rumah, mungkin mereka sudah mulai menikmati itu, tetapi kalau aku sendiri , jujur aku lebih menginginkan pembelajaran tatap muka, karena selain pembelajaran yang di rasa kurang efektif, aku juga merasa jenuh dan bertambah malas untuk belajar

Banyak hambatan yang membuat belajar di rumah itu kurang efektif menurut aku, yaitu kuota paket internet yang tidak murah, signal yang tidak selalu bagus (khusus pengguna paket data), dan hal-hal yang bisa membuat kita tambah merasa malas contohnya bermain game, menonton YouTube, bermain facebook, dan instagram yang terkadang menjadi alasan saya untuk malas belajar.

Tak terbayangkan olehku, bagaimana jika nanti sekolah mulai belajar dengan tatap muka kembali ketika aku berada di jenjang kelas yang lebih tinggi, sedangkan aku saja merasa saat di kelas 9 Mts ini, masih banyak materi yang belum saya fahami, apalagi di SMA. “Apakah aku dapat mengikutinya?” Sedangkan di kelas tiga Mts saja masi banyak yang belum aku fahami.

Banyak yang aku rindukan dari sekolah, bertemu teman-teman, bercanda bersama, dan melihat tingkah laku teman-temanku yang menyenangkan, apalagi saat kita mendapat hukuman dari para guru atas kecerobohan dan candaan kita, wah.., seru sekali! Belajar di sekolah itu rasanya sangat menyenangkan, walaupun lelah tetapi kita masih bisa tertawa bersama teman -teman. Ada juga terkadang yang membuatku teringat selalu, kekonyolan tema-temanku yang suka jahil, contohnya seperti menyembunyikan sepatu teman yang hanya sebelah, mengunci kelas dari luar saat mendapat hukuman sehingga guru tidak dapat keluar dan marah, akhirnya kita semua berujung di ruang BK, meski saat di ruang BK itu hatiku takut tetapi sekarang itu justru menjadi kenangan yang manis akibat pandemi aku dan teman-temanku tak bisa lagi berulah seperti dulu.

Dulu aku pernah berfikir, jika belajar di sekolah itu membosankan dan menurutku dulu lebih enak di rumah saja, tetapi ternyata fikiranku itu salah, kerena belajar di sekolah itu lebih menyenangkan, sekarang aku sangat ingin belajar di sekolah, semoga pandemi segera berakhir agar pembelajaran tatap muka di sekolah bisa terlaksana kembali.

Jika nanti pembelajaran tatap muka sudah dilaksanakan kembali, aku ingin banyak bersyukur dan aku ingin menjadi pendengar yang baik, aku kan lebih memperhatikan guru- guru dalam mengajar, aku tidak akan malas belajar, aku juga tidak akan menyia-nyiakan waktuku bertemu dan berkumpul bersama teman –temanku.Apalagi ketika guruku menerangkan, aku tidak akan menyia-nyiakan apa yang mereka sampaikan tentang materi pembelajaran di sekolah.

Stay at home bumiku Nangkaan , Bondowoso, 0403 2021

PROFIL PENULIS

Namaku Kurniawan Wahyu Wicaksono, aku lahir pada 5 Mei 2006 di kota Bondowoso, aku tinggal di Nangkaan, lebih tepatnya di perumahan Pondok Bondowoso Indah Nangkaan blok J2 RT 18 RW 05, aku bersekolah di MTS Attaqwa yang beralamat di Jl. HOS Cokroaminoto, Kademangan, Kec. Bondowoso, Kabupaten bondowoso, Jawa Timur, nomor WA aktif: 0881026121857, email: [email protected]

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

:b

04 Mar
Balas

Sorry tadi ke hapus soalnya ada yg salah ketik trus gabisa di benerin

04 Mar

Bukannya bisa dibenerin lewat 'manajemen artikel' itu, 'ya?

04 Mar

Gatau tadi aku coba coba tetep gabisa trus aku hapus dah sorry ;(

04 Mar

Oh.. iya gpp.. masih setia membaca kok aku ^_^

04 Mar



search

New Post