Bab 2 gamer sejati:Hadiah ranking satu
Hari ini Aku akan ujian tengah semester. Kata mama kalau aku mendapat ranking satu aku akan mendapatkan laptop gaming yang selama ini aku idam idamkan. Jadi aku akan berusaha sebaik mungkin untuk mendapatkan laptop yang aku inginkan.
“Ma,aku berangkat sekolah dulu yaa” ucapku sambil menaiki mobil jemputan.
Lalu mamaku menjawab “iya nak,hati hati dijalan” .
Di sekolah.
“fan!” ucap yuki memanggil ku. Seperti biasa yuki sedang makan di kantin bersama “kembarannya” kiko. Lalu aku pun mendekati mereka berdua sambil mengeluarkan kotak bekalku. Lalu kami memulai pembicaraan. ”fani,kamu jadi ikut lomba esport antar sekolah yang diadakan setelah pts?” ucap kiko.
Lalu aku menjawab “belum tahu,rencananya aku mau berlibur kerumah nenek setelah ujian”, ”kalian sendiri gimana?” tanyaku kepada yuki dan kiko. “Kalau kita akan pulang kampung kerumah kakek nenekku di jepang selama seminggu”. Entahlah mereka tuh kalu mengobrol selalu bergantian mejawab pertanyaan yang ditanya kepada mereka. ”Eh sebentar lagi bel, kita masuk ke kelas yuk , lagian hari ini kita pts nanti kalo kita terlambat bahaya kita” ucapku. Lalu kita beranjak pergi ke kelas. Ketika bel berbunyi bu Emma datang ke kelas dengan setumpuk kertas ujian.
“Anak anak sekarang kita akan mulai ujian kita mulai satu jam dari sekarang, setelah ibu bagikan kertasnya kalian boleh langsung kerjakan”.
1 jam kemudian
“Akhirnya, selesai juga kita ujiannya sampe keram kakikku”
“untung hari ini pulang cepat karena ujian” ucap kiko.
“Eh sebentar lagi jam 10 nih, kita beresin dulu buku dan alat tulis terus kita ngobrol lagi”.
Lalu kami pun merapihkan alat tulis dan buku tulis. Setelah merapikan alat tulis kami pun mengobrol ngalor kidul . 30 menit kemudian bel sekolah berbunyi, mereka menyalami guru lalu keluar kelas bersama. ”Fani ayo kita pulang” ucap kakakku rudi,”eh, aku pulang duluan ya, kakakku udah jemput tuh di depan, bye Yuki , Kiko” ucapku kepada Yuki dan Kiko.
Setelah seminggu menjalani ujian , kami libur selama seminggu. Aku berlibur ke rumah nenekku di bandung.Waktu libur sekolah pun selesai, kami kembali bersekolah. Hari ini adalah hari terpenting bagiku, hari ini aku bisa membuktikan kalau aku bisa mendapat ranking satu. Tiba waktunya pengumuman ranking dikelasku.
”Anak-anak sekarang ibu akan mengumumkan nilai ujian dikelas ini” ucap ibu Emma,
”selamat fani, kamu berhasil mengalahkan Alvaro, sekarang kamu menduduki ranking pertama dikelas ini.” Alhamdulillah” ucapku, aku sangat bahagia mendengar ucapan guruku. Aku tidak sabar memamerkan nilaiku kepada mama. Hari ini kita semua pulang cepat karena pembagian rapot.Aku berlari-lari hingga mengabaikan seruan Kiko dan yuki , menuju kelas kakakku aku menjemputnya supaya bisa pulang lebih cepat.
“Kak, kalau kakak dapat ranking satu kakak mau minta hadiah apa sama papa dan mama?” tanyaku pada kakakku.
“Aku belum tahu, kamu sendiri mau minnta apa” ucap kakakku .
“Aku mau minta laptop dari mama terus mau minta handphone baru ke papa” jawabku dengan sabar , biasanya kalau aku dan kakakku mengobrol aku akan menjawab dengan jutek, tapi sekarang hatiku sedang berbunga-bunga karena mendapat ranking satu.
“Beuh, banyak amat mintanya memang kamu ranking berapa”
“Aku ranking satulah” ucapku jumawa, sambil menunjukan rapotku.
“Kakak pasti bukan ranking satu yaaa” ucapku dengan nada meledek.
”Kalo iya emang kenapa?”.
Karena rumahku tidak terlalu jauh jadi aku selalu pulang dengan berjalan kaki.Dalam perjalanan pulang menuju rumah, aku dan kakakku mengobrol selama 10 menit lalu kami sampai di depan rumah.
“Mama!!!” ucapku sambil berlari ke arah mamaku yang sedang menyiram tanamannya
“Eh Fani udah pulang , ayo ganti baju, simpan tas dikamar, terus kita makan siang ya” ucap mamaku. Lalu aku mengikuti arahan mamaku untuk berganti baju sekalian menyimpan tas dikamarku.
Saat makan siang aku menghabiskan makananku tanpa banyak bicara.Karena kau sudah tidak sabar memamerkan rapotku yang nilainya paling bagus sejagat raya.
“Mama liat deh rapot ku” ucapku sambil tersenyum jumawa.
“wuiiih, bagus banget rapot Fani,kalo Rudi rapotnya mana?” ucap mamaku.
“Eee,kalo rapot rudi jatoh ma” ucap kakakku dengan nada ragu- ragu sambil memberikan rapotnya kepada mama.
“Rapot Rudi jadi ranking 5”, “maaf ma”.
“Okey, Fani karena kamu berhasil mendapat ranking satu kamu boleh meminta 2 hadiah kamu mau apa nak?” tanya mamaku.
“Aku mau laptop sama hp baru ma “ ucapku dengan nada semangat.
“Ok kalau itu mau mu,nanti hari minggu kita ke ibox ya” jawab mamaku.
“Rudi, mama tau kamu sudah berusaha sebaik mungkin jadi kamu akan mama kasih satu hadiah kamu mau apa?” tanya mamaku kepada kakakku.
Lalu kakakku menjawab “Aku mau PS-5 aja ma” kakakku tersenyum.
Dan hari yang ditunggu-tunggu tiba aku akan pergi membeli handphone dan laptopku.Kami pergi ke botani square lalu kami menuju ibox.
“Mbak kalo iphone 11 pro max berapa ya?” tanya mamaku.
“tergantung kapasitas penyimpanannya bu, ibu mau berapa GB?, mau warna apa?” ucap mbaknya.Lalu mamaku bertanya kepadaku .
“kamu mau warna apa fani?”, lalu aku pun menjawab.
“Aku mau warna gold aja ma” ucapku sambil memainkan hp ku. Sebernarnya aku sudah memiliki handphone iphone x , tapi karena memorinya kurang banyak jadi aku meminta handphone baru. Akhirnya aku memilih iphone 11 pro max warna gold dengan kapasitas penyimpanan sebesar 512 GB . Sekarang aku akan membeli mac book di ibox lain. Karena di ibox sini tidak ada mac book. Akhirnya kami menemukan ibox di daerah bogor. Aku akhirnya membeli mac book pro 13 inch berwarna hitam.Lalu kami mencari tempat yang menjual PS-5. Setelah membeli PS-5 untuk kakakku, kami makan di marugame udon.Setelah makan kami pulang, lalu tidur . sebelum tidur aku mengucapkan terimakasih kepada Allah, lalu mengucapkan terimakasih juga kepada kedua orangtuaku.Karena telah memberiku hadiah atas nilai-nilaiku yang sangat bagus.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Hai kak, kereeeen puoll. Jos deh
Makaciii dah follow
masama, makasih juga udah follow balik
Terus semangat yah Arisha!
iyaa kak
keren