ANDIKA RIDO RAMADANI

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Cerita inspirasi dari Ali Koca

Di suatu sekolah ada seorang anak yang bernama Ali Koca. Dia adalah anaknya pendiam karena setiap Dia berbicara dia selalu Gagap membuat hal yang dia sebut menjadi susah dimengerti. Karena cara dia berbicara, banyak orang yang menjauhinya dan juga membullynya. Dari SD hingga SMP dia tidak pernah mempunyai teman. Karena itu dia merasa sedih dan hampa di dalam. Suatu hari dia telah diberikan sebuah HP oleh orang tuanya sebagai Hadiah ulang tahunnya, dan semenjak itulah dia menemukan sebuah aplikasi yang bernama YouTube. Dia mulai terinspirasi oleh youtuber youtuber yang dia tonton dan juga ingin menjadi seperti mereka. Tapi dia sadar bahwa cara berbicaranya yang Gagap akan menjadi sebuah masalah saat dia merekam video. Walau begitu dia tetap termotivasi untuk menjadi seorang youtuber, jadi setiap hari dia terus berlatih berbicara yang lancar dan setelah berhasil membuat satu video dia menguploadnya ke YouTube. Video yang di-upload mendapat nilai positif dari para penonton dan juga banyak yang mendukung dia untuk membuat lebih banyak video karena itu dia terharu dan termotivasi untuk menjalankan karirnya sebagai youtuber. Dan setelah beberapa tahun ia telah berhasil melatih dirinya untuk berbicara yang lancar dan juga menjadi youtuber yang lumayan terkenal.

Pesan moral dari cerita ini adalah, sebaiknya kita jangan membuat kekurangan kita menjadi penghalang bagi kita untuk meraih kesuksesan dan masa depan yang cerah.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post