Alzena Rastra

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Pembelajaran Bahasa Indonesia Hari Ini
Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) Mata Pelajaran Bahasa Indonesia

Pembelajaran Bahasa Indonesia Hari Ini

3 Januari 2023, tepatnya pada jam 11.30 mata pelajaran Bahasa Indonesia akan dimulai. Setelah mata pelajaran IPA, ibu Aisyah masuk menuju kelas dan akan memulai mata pelajaran Bahasa Indonesia. Pada pertemuan kali ini ibu Aisyah menyuruh kami untuk membuat cerita tentang pengalaman mata pelajaran pada hari ini, mata pelajaran hari ini terdapat IPA, Matematika, dan Bahasa Indonesia, kami akan membuat 2 cerita, yaitu tentang pengalaman tentang mata pelajaran IPA dan Matematika, serta pengalaman tentang mata pelajaran Bahasa Indonesia. Saya sangat suka membuat cerita meskipun terdapat kesalahan dalam cerita yang saya buat, tetapi ibu Aisyah memandu saya dengan baik, benar, jelas, serta teliti. Saya buat cerita tersebut selama kurang lebih 20 menit untuk satu cerita, tetapi pada saat itu terdapat kejadian buruk yang ku alami.

Yaitu aku harus membuat cerita tersebut dari awal karena saya tidak sengaja keluar dari aplikasi, saya panik dan merasa sedih karena harus merangkai kata-kata nya dari awal lagi. Tetapi ada teman saya yang juga mengalami kejadian yang seperti saya alami, dia bernama Silma, dia harus membuat ceritanya dari ulang lagi sama sepertiku. Dengan cepat aku membuat cerita baru lagi dan dikejar perasaan panik yang membuatku menjadi lebih terburu-buru dalam mengerjakannya. Selama mengetik, aku selalu screenshot (tangkap layar) agar kalau keulang secara tiba-tiba, bisa ku ketik lagi. Setelah 40 menit berlalu, akhirnya selesai dan aku tak akan membuat kesalahan yang sama lagi, aku langsung membuat gambar thumbnail agar lebih menarik. Setelah membuat, aku masukkan gambarnya dan langsung kirim agar tidak terulang lagi.

Kesimpulan :

Jangan lakukan apapun dengan terburu-buru, dan juga jangan ceroboh agar tidak terjadi sesuatu yang buruk.

Selasa 3 Januari 2023

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post