RAMADAN YANG INDAH
LOMBA BULAN APRIL 2021
RAMADAN YANG INDAH
Oleh: Alvi Syahrina Putri
Siswi SMA Negeri 2 Tanjungbalai
Bulan Ramadan sebentar lagi datang. Bulan ini adalah bulan yang kunanti. Bulan ramadan biasa disebut dengan bulan puasa. Berpuasa itu menahan diri dari makan dan minum, sebelum matahari terbit hingga matahari terbenam. Puasa juga menahan hawa nafsu dari hal yang membatalkan. Jika bulan ini datang, aku pun sangat senang. Aku ingat kata mama, “ Bergembiralah bila bulan puasa tiba, karena siapa yang bergembira menyambutnya, diharamkan tersentuh api neraka.”
Lebih kurang dua hari lagi, ramadan menjelang. Ah, tak terasa ya, sepertinya baru semalam aku berpuasa. Sudah setahun ternyata. Aku masih ingat, tahun yang lalu adalah tahun tersepi yang kurasa dalam menjalankan ibadah puasa. Karena, tahun lalu, tahun datangnya korona. Maka, suasana ramadan pun, tidak seperti biasa. Di mushalla, atau di mesjid orang salat juga sedikit, karena lebih banyak yang salat di rumah. Semua dilarang berkerumun dan menjaga jarak. Pokoknya, sedih deh, karena aku tak berjumpa dengan teman sebayaku yang biasa salat bersama di musalla.
Tapi untuk tahun ini, aku sudah membayangkan suasana musalla akan lebih ramai dari tahun lalu. Karena banyak musalla atau masjid yang dipadati orang yang salat di sana. Yah, semoga saja korona cepat mereda, dan semua orang bisa lebih banyak untuk salat berjama’ah.
Biasanya sebelum bulan puasa datang, aku,Alya dan kedua orang tuaku melakukan ziarah. Ada dua tempat yang harus didatangi, yaitu ziarah ke makam kedua atok nenekk, orang tuanya ayah yang ada di kota Tanjungbalai.
Jauh hari aku juga sudah pergi ke kampungnya mama di Pangkalanbrandan untuk berdoa di makamnya nenek dan atok, orang tuanya mamaku. Aku bersyukur dapt berziarah ke kedua tempat tersebut.
Dalam menyambut bulan suci ini, aku dan adikku Alya ikut membantu mama. Di anataranya membersihkan rumah, menyiapkan alat salat yang bersih.
Seperti biasa, jika mama sudah selesai memasak aneka makanan, mama memintaku untuk mengantar makanan ke jiran tetangga yang ada di sekitar rumah. Hal yang sama juga kami terima makanan dari para tetangga. Mama mengatakan, ini tradisi munggahan, dalam menyambut bulan puasa. Bersyukur dengan saling berbagi.
Bulan puasa juga bulan berlipat ganda pahala. Bersedekah makanan sangat dianjurkan menjelang berbuka, pabila ada.
Malam harinya,aku, Alya dan kedua orang tuaku, pergi ke musalla untuk salat tarawih bersama. Aku sangat gembira karena bisa salat tarawih berjamaah bersama teman-temanku yang ada di komplek perumahanku.
Setelah salat tarawih dan witir, biasanya aku, alya dan mama melakukan tadarus atau mengaji Al-Qur’an secara bergantian. Ini adalah jadwal kegiatan yang dibuat mama. Tadarus ini kami lakukan, selesai salat tarawih dari musalla, dan setiap selesai salat fardhu di rumah. Ini berlangsung sebulan lamanya. Di musalla selesai salat subuh, aku dan teman sebayaku melakukan tadarusan dipandu guru mengaji. Alhamdulillah, seperti tahun lalu, kami dapat khataman Al-Qur’an sebelum selesai ramadan.
Dalam bulan suci yang indah ini, juga aku senagn dapat ,membantu mama dalam memasak kue untuk lebaran. Wah, senangnya bukan main, aku dapat menghias kue kesukaanku. Mama memang suka memasak kue, sedari dulu mama juga selalu membantu nenek . Aku ingin seperti mama, yang pandai memasak kue. Wah, kue buatan mamaku, enak lho.
Bulan ramadan adalah bulan yang suci. Bulan penuh rahmat dan ampunan. Bila bulan ramadan pergi hati pun terasa sedih. Kedua orang tuaku, selalu berpesan agar aku selalu ingat salat dan rajin mengaji. Bulan ramadan adalah bulan penuh berkah. Aku akan beribadah dengan sebaik-baiknya.
Semoga segala ibadah di bulan puasa tahun ini dapat diterima oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala. Dan semoga aku dapat bertemu kembali dalam bulan suci ramadan tahun depan, aamiin ya rabbal aalamiin.
PROFIL PENULIS
ALVI SYAHRINA PUTRI, kerap di panggil Alvi atau Putri. Ayahnya bernama KARYA BUDI SE dan ibunya bernama CHALIDAH MELVI S.Pd. Ia lahir di Medan, pada tanggal 01 September 2003, merupakan sulung dari dua bersaudara.
Penulis adalah siswi kelas 12 MIA 2, di SMA Negeri 2 kota Tanjungbalai, Provinsi Sumatra Utara. Memilikikegemaran membaca dan menulis. Prestasi yang pernah ia raih adalah menjadi juara harapan I tahun 2016 pada lomba baca puisi, dan pada tahun 2017 ia meraih juara II pada lomba baca puisi islami.
Selanjutnya, pada tahun 2019 penulis terpilih menjadi anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (PASKIBRAKA) tingkat kota Tanjungbalai.
Alhamdulillah, pada tahun 2020 penulis menjadi salah satu pemenang dalam lomba menulis Anak Indonesia Cinta Buku.
Ia bisa di hubungi :
Nomor WhatsApp : 083182608627
Instagram : putrialvisyahrina_01
Facebook : Alvi Syahriana
Serta e-mail : [email protected]
Tanjungbalai, 10 April 2021
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar