Navigasi Web
Jatim Park 2

Jatim Park 2

Lokasi jatimpark 2 berada di Jl. Oro-oro Ombo No.9, Kec. Batu, Jawa Timur dengan jam buka setiap harinya mulai pukul 09.00 WIB – 17.00 WIB. Di kota batu ada 4 tempat wahana wisata yang dinamakan Jatim park yang semuanya masih satu management yaitu Jatimpark Groub layaknya Museum Angkut Batu dan Batu Night Spectaculer (BNS).

Tempat wisata milik jatimpark group semua memiliki konsep yang sama yaitu tempat rekreasi dan edukasi namun mengenai wahana yang ada di dalam masing – masing tempat berbeda – beda. Cari tahu terlebih dahulu mengenai Perbedaan Jatimpark 1 dan Jatimpark 2 Batu Malang, Jatimpark 3 (Dino Park) maupun Jatimpark 4 (Batu Love Garden (Baloga) agar Anda tidak salah memilih.

Jawa Timur Park II Batu Malang – Wahana wisata yang mengusung konsep taman bermain dan edukasi pengenalan tentang dunia hewan dan alam liar yang dikombinasikan dengan sebuah bangunan hotel bintang di batu dengan model bangunannya layaknya pohon besar yang di namakan hotel pohon inn batu.

Pertanyaan yang sering ditanyakan oleh wisatawan yang belum pernah ke kota Batu khususnya Jatimpark 2 adalah :

Berapa harga tiket Jatim Park 2? Harga tiket jatimpark tergantung dari wahana wisata apa yang Anda kunjungi. Anda bisa lihat detail harga tiketnya di bahasan diatas.

Jatim Park 2 wahananya apa saja? Ada wahana batu secret zoo, museum satwa, eco green park. Dari masing masing wahana tersebut banyak terdapat atraksi – atraksinya.

Jatim Park 2 buka tanggal berapa? Setiap hari masih tetap buka sesuai jam operasional. Kecuali jika ada kebijakan baru dari pemerintah maupun pengelola akan ada pemberitahuan lebih lanjut.

Berapa harga tiket masuk Secret Zoo? saat ini Anda tidak bisa mengunjungi secret zoo saja dan harus sekaligus dengan museum satwa. Untuk harga tiketnya Rp 110.000 untuk week day dan Rp 120.000 untuk week end. Harga dan aturan bisa berubah sewaktu – waktu tanpa pemberitahuan.

Berapa harga tiket masuk jatim park? Jatimpark ada 4 lokasi di kota batu, jadi jatimpark yang mana yang Anda maksudkan.

Apakah ke Jatim Park harus Rapid? Peraturan rapid test hanya berlaku ketika memasuki kota Batu tetapi untuk masuk tempat wisata, jatimpark tidak mewajibkan wisatawan yang datang membawa hasil rapid test. JTP hanya memberlakukan protokol kesehatan seperti pengecekan suhu tubuh, menggunakan handsanitizer atau mencuci tangan serta wajib menggunakan masker selama berada di lokasi tersebut.

Apakah Jatim Park 2 ada kolam renang? Iya tersedia kolam renang untuk anak – anak dan dewasa.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post