PROFIL PENULIS
PROFIL PENULIS
Assalamu’alaikum, Wr. Wb.
Alessandra de Rionny atau yang biasa dipanggil Sandra oleh orang-orang di sekitarnya lahir pada tanggal 08 Oktober 2004, di Kota Pekanbaru, Riau. Penulis merupakan anak pertama dari empat bersaudara, dan anak perempuan satu-satunya. Penulis mempunyai Mama yang bernama Yuli Yetti, S.Pd, alumni MWC VI RIAU TAHUN 2018 dan juga Papa yang luar biasa, Ery Irawan, S.Pd. Penulis juga memiliki tiga orang adik laki-laki tangguh, mereka adalah Alejandro Van Rayend, Alessandro Valentinov Shevanton, dan Alessandrio McKenzo.
Penulis memulai dunia kepenulisannya pada tahun 2018 melalui aplikasi Wattpad, aplikasi tulis-baca internasional. THE SYALAND ini adalah karya pertama yang penulis terbitkan. Saat ini, penulis merupakan siswi kelas XI MIPA, SMAN 1 RANTAU KOPAR. Semasa SMP, penulis adalah siswa berprestasi dengan penyandang gelar juara paralel 1 sekaligus ketua OSIS ketika menginjakkan kaki di kelas 8 SMPN 1 RANTAU KOPAR. Sedari TK hingga SMA, penulis selalu menyandang gelar juara 1 di kelasnya, terhitung hingga saat ini penulis sudah meraih gelar juara 1 sebanyak 22 kali tanpa henti. Penulis juga memiliki bakat lainnya seperti berpuisi, Syarhil Qur’an, dan masih banyak lagi.
Penulis memiliki sembilan orang sahabat yang selalu menjadi support system setelah Mama dan Papanya, mereka adalah Yati, Naya, Luthfi, Rayhan, Sandi, Jihan, Liza, Ainun, dan Nova. Mereka adalah cikal bakal lahirnya sebuah karya yang berjudul THE SYALAND ini.
Saat ini, penulis tinggal dan menetap di Kabupaten Rokan Hilir, Riau, penulis memiliki cita-cita untuk bisa menjadi penulis terkenal dan menjadi seorang dokter, dengan S1 di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta dan S2 di Harvard University, USA, serta berkeinginan untuk bisa melanjutkan kehidupan di Kota Madrid, Spanyol.
Wassalamu’alaikum, Wr. Wb.
Kenal dan tahu lebih banyak tentang penulis di:
Instagram: @alessandra_derionny & @coretan.sandra
Wattpad: @alessandra_derionny
Twitter: @ini_sand
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar