Rendahnya minat baca pada anak anak dan remaja
Rendahnya minat baca pada Anak anak dan remaja
Buku merupakan jendela dunia. Seperti yang kita tahu minat baca di indonesia sangat rendah . Rendahnya minat baca ini bisa dibuktikan dengan indeks membaca masyarakat Indonesia yang baru mencapai 0,001,artinya dari seribu penduduk hanya ada 1 orang yg masih memiliki minat baca yang tinggi.
Ada beberapa faktor penyebab kurangnya minat baca di Indonesia di antaranya:
Lingkungan sekitar
Misalnya lingkungan keluarga.jika di keluarga tidak menerapkan kebiasaan membaca lalu dari mana benih benih minat membaca dapat tumbuh.
Ditambah lagi lingkungan pertemanan semisal teman kita lebih suka bermain tentu kita cenderung ikut teman kita yg suka bermain ketimbang membaca buku sendirian
Generasi serba instant
Semakin lama generasi ini menginginkan segala sesuatu serba cepat/instant atau tidak menghargai proses. Padahal membaca buku butuh proses untuk memahami alur ceritanya/pelajaran yg ada didalamnya
Namun pada zaman sekarang cenderung malas membaca sehingga lebih tertarik melihat review singkat di website/media sosial.
Game dan media sosial
Aplikasi hiburan seperti YouTube,tiktok,Instagram sedang marak di dunia maya. Akibatnya bisa kecanduan sehingga setiap hari sibuk bermain game dan media sosial yang menyebabkan jarang membuka buku.
Diri sendiri
Diri kita sendiri merupakan faktor terpenting dalam melakukan suatu hal. Jika dalam diri kita tidak ada ketertarikan untuk membaca maka rasanya malas atau ngantuk ketika mendengarkan dan membaca buku.
Maka dari itu, bibit minat baca harus ditanamkan sejak dini karena sesungguhnya semuanya akan kembali pada diri sendiri karena jika sudah tidak punya niat pasti juga tidak akan berminat
Padahal membaca buku memiliki banyak manfaat yaitu
Membangun kepercayaan diri
Ketika membaca buku kita dapat mempelajari perjuangan dan kesulitan berbagai tokoh bahkan menghubungkan situasi itu dengan kehidupan pribadi.
Memperkaya kosakata
Membaca buku dapat memperluas kosa kata dan keterampilan komunikasi dengan orang lain.
Membaca buku juga dapat melatih fokus dan meningkatkan daya ingat.
Menambah wawasan dan pengetahuan
Dengan membaca buku dapat mengisi kepala kita dengan informasi baru yang selama ini belum kita ketahui yang kemungkinan hal tersebut dapat berguna bagi kita nantinya.
Semakin banyak pengetahuan,maka kita semakin siap untuk menghadapi tantangan pada masa yang akan datang.
Meningkatkan kemampuan komunikasi
Karena banyaknya kosakata kita tidak akan kehabisan kata kata saat berkomunikasi dengan orang lain. Kita jadi lebih mudah ikut dalam percakapan orang lain apalagi percakapan tersebut berkaitan dengan buku yg sering kamu baca. Intinya membaca dapat membuatmu mudah bergaul dalam lingkungan sosial.
Dapat lebih berhemat
Dengan membaca buku akan membawa dampak pada ekonomi. Dimana membaca buku dapat berhemat uang daripada bersusah payah mencari jasa penyedia informasi atau hiburan lainnya seperti bioskop.
Kebiasaan malas membaca dapat dirubah pada diri sendiri. oleh kerena itu mulai sekarang tanamkan pada diri kita untuk mulai membaca dari buku yg tipis atau buku yang kamu suka.
Sebagai penyemangat hidup
Buku bisa menjadi penyemangat hidup ketika banyak membaca buku motivasi. contoh motivasi untuk masa depan di dalam buku yaitu
“banyak orang yang tidak bertindak karena takut gagal padahal tidak bertindak adalah kegagalan yang sudah terjadi”
“saat melaksanakan sesuatu dan gagal kamu mendapatkan hikmah, jika tidak melakukan apa apa artinya kamu dikalahkan oleh rasa takut
Kebiasaan malas membaca dapat dirubah pada diri sendiri. oleh kerena itu mulai sekarang tanamkan pada diri kita untuk mulai membaca dari buku yg tipis atau buku yang kamu suka.
Namaku Aditya Dafa Al ghani aku lahir di Jember pada tanggal 18 Desember 2008
Aku bersekolah di MTSN 1 Jember kalian bisa menghubungiku lewat
Email ([email protected] WA (081515782245)
Mohon maaf bila ada kesalahan karena saya juga manusia biasa
Sekian dari saya terima kasih
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar